Ini Dia Pelapor Pertama Ledakan Bom di ITC Depok

Selasa, 24 Februari 2015 - 17:04 WIB
Ini Dia Pelapor Pertama Ledakan Bom di ITC Depok
Ini Dia Pelapor Pertama Ledakan Bom di ITC Depok
A A A
DEPOK - Ledakan bom di ITC Depok tepatnya di dekat toilet pria lantai Mezzanine tidak terlalu membuat gempar pengunjung mal saat kejadian tersebut. Pasca-ledakan ini barulah seorang juru parkir melaporkan kejadian itu ke petugas keamanan pusat perbelanjaan tersebut.

Ditemui Sindonews, juru parkir yang namanya enggan untuk ditulis ini menceritakan, sebelum kejadian dirinya berada di dalam toilet untuk buang air kecil."Saat itu terdengar ledakan kecil, saya tidak terlalu panik karena memang suara ledakannya kecil," ujar pria yang bertugas menjadi juru parkir di lantai Mezzanine tersebut.

Usai buang air kecil, juru parkir ini pun keluar toilet dan melihat sebuah kardus berisi sejumlah botol plastik, kabel, timer dan batu baterai."Melihat benda-benda itu baru saya lapor petugas," ungkapnya.

Pantauan Sindonews, pasca ledakan bom kondisi lantai Mezzanine OTC Depok masih seperti biasa. Samsat Outlet yang berada di samping toilet tempat terjadinya ledakan kemarin sore pun masih buka.

Hanya saja, toilet ditutup untuk sementara untuk kepentingan penyelidikan polisi. Garis polisi masih terlihat terpasang di depan toilet. Dua orang satpam juga masih berjaga.

Ledakangan bom kemarin tidak besar. Sejumlah saksi menyatakan suara ledakan seprti balon gas yang pecah. Ini diperkuat karena kondisi kardus tempat menyimpan botol berisi cairan pun masih utuh. Tiga botol pun terlihat masih utuh. Kondisi toilet pun tidak ada kerusakan.

HR&GA ITC Depok Katarina Dwi Janto mengatakan, pihaknya mengaku kecolongan atas kejadian ini. Karena walaupun sudah melakukan screening pada pintu masuk namun tetap kejadian. "Iya (kecolongan)," ujarnya singkat.
(whb)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 1.1339 seconds (0.1#10.140)