Rumah Sakit Islam Cempaka Putih Terendam Banjir 40 Cm

Senin, 09 Februari 2015 - 21:33 WIB
Rumah Sakit Islam Cempaka...
Rumah Sakit Islam Cempaka Putih Terendam Banjir 40 Cm
A A A
JAKARTA - Banjir yang terjadi di Ibu Kota Jakarta tidak hanya merendam sejumlah rumah warga, serta fasilitas umum lainnya. Rumah Sakit Islam Jakarta, Cempaka Putih, Jakarta Pusat juga ikut terendam banjir tahunan ini.

"Banjir dari jam delapan pagi, air setinggi 40 cm langsung masuk," kata Kepala Humas dan Legal RSIJ Cempaka Putih Arif Fadillah kepada Sindonews, Senin (9/2/2015).

Untuk mempercepat surutnya banjir, kata dia, pihak rumah sakit menggunakan 20 pompa penyedot air. "Tapi kendala kami jalanan di luar lebih tinggi dari rumah sakit. Jadinya air balik lagi," ujarnya.

Arif mengaku, datangnya banjir tidak terlalu mempengaruhi pelayanan rumah sakit. Bagi pasien rawat jalan yang hendak berobat dipindahkan dari ruang poliklinik di depan ke ruang poliklinik belakang.

Sementara itu, pasien rawat inap tak terlalu berpengaruh karena kamarnya berada di lantai dua ke atas. "Kendalanya akses jalan. Bagi pasien rawat inap yang hendak pulang jadi tertahan, karena jalanan tertutup banjir. Begitupula yang hendak rawat inap agak kesulitan akses jalan di depan sini yang banjir," tutupnya.

Banjir yang menggenang di RSIJ Cempaka Putih pada hari ini dikatakan Arif lebih parah dari tahun lalu.
(mhd)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.1140 seconds (0.1#10.140)