Dikepung Genangan, Jakarta Utara Paling Banyak

Jum'at, 23 Januari 2015 - 10:31 WIB
Dikepung Genangan, Jakarta Utara Paling Banyak
Dikepung Genangan, Jakarta Utara Paling Banyak
A A A
JAKARTA - Hujan yang mengguyur DKI Jakarta mulah tengah malam tadi membuat Ibu Kota pagi ini dikepung genangan. Di anatara lima wilayah, Jakarta Utara yang paling banyak tergenang.

"Genangan air terjadi di lima wilayah. Yang paling banyak ada di Jakarta Utara," kata Kabid Informatika dan Pengendalian Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) DKI Jakarta Bambang Suryaputra di Jakarta, Jumat (23/1/2015).

Berdasarkan data yang dihimpun Tim Pusdalops BPBD DKI Jakarta, ada sebanyak 36 titik lokasi yang tergenang. Ketinggian rata-rata genangan itu mulai dari 10 centimeter (Cm) hingga 100 Cm.

Meski demikian, dia menuturkan, genangan akan terus bertambah jika hujan tidak juga berhenti.

"Kemungkinan data genangan masih akan terus bertambah, seiring dengan intensitas curah hujan yang ada di wilayah Jabodetabek," ujarnya.

Berikut rincian genangan di Jakarta, 25 titik genangan di Jakarta Utara, tiga titik di Jakarta Timur, tiga titik di Jakarta Selatan, empat titik di Jakarta Barat, dan satu titik di Jakarta Pusat.

Berikut 36 titik genangan di Ibu Kota Jakarta:

Jakarta Utara
1. Wisma Gading Permai Kelapa Gading, ketinggian genangan 20-30 Cm.
2. Jalan Yos Sudarso, tinggi air 10-20 Cm.
3. Kebon Bawang, Tanjung Priok, tinggi air 30-50 Cm.
4. Kampung Sawah, Semper Timur, Cilincing, tinggi air 20-40 Cm.
5. Komp TNI AL, Dewa Ruci, tinggi air 10-15 Cm.
6. RT002/13, Kelurahan Rawa Badak Utara, tinggi air 10-30 Cm.
7. Kawasan Kalibaru, RT001/012, Cilincing, tinggi air 30 Cm.
8. Warakas, tinggi air 30-40 Cm.
9. Komplek Gaya Motor, Cilincing, tinggi air 20-30 Cm.
10. Jalan Kampung Bandan, Ancol, tinggi air 20-30 Cm.
11. Pemukiman warga, RT06/03, Kelurahan Pegangsaan Dua, Kecamatan Kelapa Gading, 20 Cm.
12. Wilayah Papanggo, Tanjung Priok, 25-30 Cm.
13. Jalan Tipar Selatan 12, Semper Barat, 20 cm.
14. Komplek Setneg, Plumpang, 30 Cm.
15. Komplek BCS, Jalan Bongo-Musik Raya Kelapa Gading, 40 Cm.
16. Perumahan Paraidse, Sunter, 40 Cm.
17. Wilayah Lagoa, Koja, depan pabrik Bogasari, Tanjung Priok, 50 Cm.
18. Kawasan Muncang, Koja, 30-40 Cm.
19. Jalan Kebantenan V, Cilincing, 30-40 Cm.
20. Rawa Binangun, Rawa Badak Utara, 100 Cm.
21. Jalan Walang Baru 1 Plumpang, Semper, 30-40 Cm.
22. RT002/09, Komplek Airud, Cilincing, 20-30 Cm.
23. Jalan Bakti, Kebon Bawang, 30-50 Cm.
24. Komolek Kelapa Puan, Kelapa Gading, 30-40 Cm.
25. Jalan Cilincing lama 1 RT.009/04, Kelurahan Cilincing, 40 Cm.

Jakarta Timur
1. Genangan di Lajur Km 16, Tol dalam kota, Cawang 10-20 Cm.
2. Pulomas RT01/04, 30 Cm.
3. Jalan Pulau Nangka Timur, Kayu Putih, 20-30 Cm.

Jakarta Selatan
1. Jalan Kangkung, Kebayoran Lama, 20-30 Cm.
2. Jalan Jatipadang, Pasar Minggu, 20-30 Cm.
3. Pesanggrahan, RW03, 30-40 Cm.

Jakarta Barat
1. Jalan KBU 1 Palmerah, 50 Cm.
2. Depan Yadika, Joglo, 10-20 Cm.
3. Jalan Cekung/Jalan Kresna RW03, Kota Bambu Utara, 15-20 Cm.
4. Depan Citraland, Jalan S Parman, Grogol, 20-30 Cm.

Jakarta Pusat
1. Depan Hotel C One, Jalan Letjen Suprapto, 40 Cm.
(mhd)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.7644 seconds (0.1#10.140)