Dishub DKI Siapkan Sarana Pendukung Pembatasan Motor

Jum'at, 12 Desember 2014 - 19:53 WIB
Dishub DKI Siapkan Sarana...
Dishub DKI Siapkan Sarana Pendukung Pembatasan Motor
A A A
JAKARTA - Dinas Perhubungan (Dishub) DKI Jakarta telah menyiapkan sarana pendukung terkait kebijakan pembatasan sepeda motor melintas di MH Thamrin-Medan Merdeka Barat.

Sarana pendukung yang telah disiapkan di antaranya rambu-rambu lalu lintas serta personel.

"Tinggal tiga rambu yang belum terpasang, itu dikarenakan menunggu pondasinya kering. Besok atau lusa sudah kering dan kita pasang," ungkap Kepala Bidang Pengendalian dan Operasional (Dalops) Dishub Syafrin Liputo, Jumat (12/12/2014).

Menurut Syafrin, semua persiapan relatif telah rampung, mulai ketersediaan personel maupun rambu-rambu lalu lintas.

Untuk rambu lalu lintas, lanjut Syafrin, berisikan tentang peringatan dan larangan ke pengendara sepeda motor untuk tidak melintasi Jalan MH Thamrin dan Medan Merdeka Barat.

"Kita juga buat rambu larangan belok kiri dan kanan bagi sepeda motor. Pengendara sepeda motor hanya dibolehkan jalan lurus menyeberangi Jalan MH Thamrin," ujarnya.

Syafrin menuturkan, personel Dishub akan ditempatkan di sejumlah persimpangan untuk mengarahkan kepada pengendara agar tidak masuk jalur larangan itu.

"Kalau tetap masuk akan diserahkan penindakannya oleh aparat kepolisian," sambungnya.

Ujicoba larangan sepeda motor melintas di sepanjang jalur protokol itu rencananya dimulai pada Rabu 17 Desember mendatang.
(whb)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.1235 seconds (0.1#10.140)