Ribuan Petugas dari 'Tiga Pilar' Punguti Sampah di Jaksel
A
A
A
JAKARTA - Ribuan petugas gabungan melakukan bersih-bersih di sekitar wilayah Jakarta Selatan. Ribuan petugas gabungan itu terdiri dari TNI, Polri dan Pemerintah Kota (Pemkot) Jakarta selatan (tiga pilar).
"Kepolisian 110, Satpol PP 200, sisanya dari TNI, dan Pemkot Jakarta Selatan, seperti Dinas kebersihan, dinas pertamanan, kelurahan, kecamatan," kata Wakapolres Jakarta Selatan AKBP Musa Tampubolon di depan Mal Pejaten Village, Pasar Minggu, Jakarta Selatan, Jumat (7/11/2014).
Musa mengatakan, tiga pilar ini melakukan bersih-bersih untuk memberikan inspirasi, khususnya pada masyarakat akan pentingnya menjaga kebersihan lingkungan.
"Kita olahraga sekalian melakukan kebersihan lingkungan di kawasan Jakarta Selatan, khususnya di sepanjang jalan depan Mal Pejaten Village hingga Taman Margasatwa Ragunan," ujarnya.
Selain itu, kata Musa, program kebersihan tiga pilar sendiri bertujuan mengantisipasi masalah banjir yang mungkin melanda kawasan Jakarta Selatan.
"Terobosan program kreatif. Kami juga memberikan warning pada masyarakat tentang antisipasi banjir. Program ini sendiri sebagai penekanan akan peran babinsa, babinkamtibmas, dan lurah dalam menyelesaikan persoalan kebersihan lingkungan dan penanganan banjir khususnya," katanya.
Maka dari itu, dia menuturkan, pihaknya tiga pilar itu tidak hanya memberikan imbauan terkait kebersihan. Tapi juga memberikan tindakan secara langsung untuk tetap menjaga kebersihan sebagai antisipasi bencana banjir.
"Jadi, kami juga tidak sekadar melakukan imbauan. Tapi, juga melakukan dengan tindakan seperti sekarang ini," katanya.
"Kepolisian 110, Satpol PP 200, sisanya dari TNI, dan Pemkot Jakarta Selatan, seperti Dinas kebersihan, dinas pertamanan, kelurahan, kecamatan," kata Wakapolres Jakarta Selatan AKBP Musa Tampubolon di depan Mal Pejaten Village, Pasar Minggu, Jakarta Selatan, Jumat (7/11/2014).
Musa mengatakan, tiga pilar ini melakukan bersih-bersih untuk memberikan inspirasi, khususnya pada masyarakat akan pentingnya menjaga kebersihan lingkungan.
"Kita olahraga sekalian melakukan kebersihan lingkungan di kawasan Jakarta Selatan, khususnya di sepanjang jalan depan Mal Pejaten Village hingga Taman Margasatwa Ragunan," ujarnya.
Selain itu, kata Musa, program kebersihan tiga pilar sendiri bertujuan mengantisipasi masalah banjir yang mungkin melanda kawasan Jakarta Selatan.
"Terobosan program kreatif. Kami juga memberikan warning pada masyarakat tentang antisipasi banjir. Program ini sendiri sebagai penekanan akan peran babinsa, babinkamtibmas, dan lurah dalam menyelesaikan persoalan kebersihan lingkungan dan penanganan banjir khususnya," katanya.
Maka dari itu, dia menuturkan, pihaknya tiga pilar itu tidak hanya memberikan imbauan terkait kebersihan. Tapi juga memberikan tindakan secara langsung untuk tetap menjaga kebersihan sebagai antisipasi bencana banjir.
"Jadi, kami juga tidak sekadar melakukan imbauan. Tapi, juga melakukan dengan tindakan seperti sekarang ini," katanya.
(mhd)