Pasca Kebakaran Berland, Nenek Ditemukan Tewas Terpanggang

Rabu, 15 Oktober 2014 - 11:34 WIB
Pasca Kebakaran Berland,...
Pasca Kebakaran Berland, Nenek Ditemukan Tewas Terpanggang
A A A
JAKARTA - Seorang warga yang diduga bernama Ngatiyem (55), ditemukan tewas diantara puing-puing kebakaran yang menghanguskan 161 rumah di Komplek Berland, Kebon Manggis, Matraman, Jakarta Timur.

Warga yang tengah mengais puing di lokasi kebakaran sekitar pukul 06.00 WIB, melihat jenazah Ngatiyem sudah sulit dikenali karena tubuhnya hangus terbakar.

Seorang warga bernama Ani (45) tetangga korban, menduga korban merupakan Ngatiyem yang sehari-hari berjualan sayur mayur di rumah kontrakannya.

"Kayaknya pas lagi tidur, soalnya posisinya telungkup," kata Ani di lokasi.

Ani juga mengatakan ia memiliki kecacatan anggota tubuhnya. "Dia rada pincang gitu jadi sulit jalan,"urainya.

"Selama ini orangnya sedikit tertutup dan banyak diam di rumah. Setiap jam 15.00 memang orang itu selalu tidur di rumah kontrakannya," kata Ani.

Ani mengatakan, korban selama ini hidup di Jakarta seorang diri. Suami dan anak-anaknya menetap di kampung halamannya di Jawa Tengah.

Namun, pihak kepolisian belum dapat memastikan korban merupakan Ngatiyem. Saat ini jenasah korban sudah dibawa ke RS Polri Kramatjati.

Selain itu, pihak kepolisian juga masih meminta keterangan sejumlah saksi untuk mengungkap identitas korban.

"Kami belum bisa identifikasi korban karena harus diperiksa lebih lanjut. Kami juga akan memintai keterangan sejumlah saksi, untuk membantu proses pengungkapan jasad korban," kata Kapolsek Matraman, Kompol UA Triyanto.
(ysw)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.1179 seconds (0.1#10.140)