Ahok Belum Terima Investigasi ITB dan Polisi Soal Fasad

Rabu, 24 September 2014 - 03:01 WIB
Ahok Belum Terima Investigasi...
Ahok Belum Terima Investigasi ITB dan Polisi Soal Fasad
A A A
JAKARTA - Pemprov DKI belum menerima laporan resmi hasil investigasi runtuhnya fasad di Balkot Jakarta dari ITB maupun kepolisian. Namun, sudah ada kabar yang beredak kalau pemasangan baut fasad itu kurang dalam hingga akhirnya runtuh.

Hal itu disampaikan Wakil Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama di Balai Kota DKI Jakarta, di Jalan Medan Merdeka Selatan, Jakarta Pusat, Selasa 23 September 2014.

"Belum resmi dikirim hasil pemeriksanaan itu. Tapi, katanya itu karena kurang dalam masang bautnya. Semua kurang dalam, tapi itu belum laporan resmi ya. Baru katanya," katanya.

Meski belum mendapatkan laporan resmi, kata pria yang biasa disapa Ahok ini, pihaknya sudah memasang kembali fasad tersebut. Menurutnya alasan dipasang kembali karena adalah bagian dari keindahan.

"Iya harus dipasang lagi. Karena itu bagian dari keindahan," ujarnya.

Sekadar diketahui, Kamis 28 Agustus 2014 lalu, fasad sisi timur dari Blok G, Balai Kota runtuh dari lantai 22. Akibat kejadian itu, ruangan Ahok tertimpa hingga merusak sebagain jendela ruang kerjanya.

Bahkan, dirinya yang sedang ada di dalam ruangan itu sempat panik dan berlarim ke luar ruangan untuk menyelamatkan diri dan melihat apa yang terjadi.
(mhd)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.6196 seconds (0.1#10.140)