Kebakaran Ponpes Beji Diduga Akibat Obat Nyamuk Elektrik

Rabu, 03 September 2014 - 10:35 WIB
Kebakaran Ponpes Beji...
Kebakaran Ponpes Beji Diduga Akibat Obat Nyamuk Elektrik
A A A
JAKARTA - Kebakaran yang melanda Ponpes di Bejo Depok diduga disebabkan obat nyamuk elektrik yang korsleting dan membakar kasur.

Hasil olah TKP Polsek Beji Depok menyimpulkan api timbul disebabkan percikan dari obat nyamuk elektrik. Api langsung membesar saat 25 anak tengah tertidur lelap.

"Asal api diduga dari obat nyamuk elektrik, membakar sprei, kasur langsung merembet ke tempat tidur anak - anak," kata Kanit Reskrim Polsek Beji AKP Syah Johan, Rabu (03/09/2014).

Johan menambahkan pihaknya memeriksa enam saksi atas kejadian tersebut. Korban luka bakar umumnya lantaran terjebak di dalam kamar saat api membesar dan harus dievakuasi.

Saksi yang diperiksa, yakni petugas operasional pesantren Hilal Ahmad, pengasuh atau pengajar Hismi, Hernawati, Elia, dua orang satpam.

Korban meninggal dunia yakni bocah bernama Riski (8) dibawa ke RS Polri Kramat Jati untuk diautopsi. Sementara satu anak korban luka bakar masih dirawat di RS Graha Permata Ibu, Beji.
(ysw)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.1309 seconds (0.1#10.140)