Komplotan Mutilasi Motor Diringkus Polisi

Kamis, 28 Agustus 2014 - 18:30 WIB
Komplotan Mutilasi Motor...
Komplotan Mutilasi Motor Diringkus Polisi
A A A
JAKARTA - Lima pencuri sepeda motor yang menjual barang curian dengan memereteli (mutilasi) diringkus petugas Polsek Kramat Jati.

Para tersangka yakni, Franky Panjaitan (23), Apri Andi (25), Tusty Sianbola (24), Ronald Sirait (16) dan Mamat Kadori (52), dibekuk di sebuah kontrakan di Kampung Mormos, Ciracas, Jakarta Timur, Rabu 27 Agustus 2014 malam.

Kapolsek Kramatjati Kompol Handini mengatakan, tertangkapnya komplotan ini berawal dari laporan hilangnya motor milik Samsul Purnomo di Jalan Masjid Al-Khirat, Batu Ampar, pada Kamis 7 Agustus lalu.

Setelah dilakukan penyelidikan akhirnya polisi mendapatkan informasi bila pencuri motor itu berada di sebuah kontrakan.

"Kita tangkap para tersangka di markasnya. Saat itu mereka sedang memereteli satu per satu bagian motor seperti bodi, ban dan onderdil lainnya," kata Handini di Mapolsek Kramatjati, Kamis (28/8/2014) siang.

Handini menambahkan, para pelaku telah 30 kali mencuri sepeda motor di sekitar kawasan Kramat Jati dan Ciracas. Hasil curian yang sudah dimutilasi tersebut mereka jual ke Karawang, Jawa Barat.

"Mereka semua kelahiran Jakarta. Mereka bukan dari luar kota, dalam aksinya mereka juga melakukan survei atau menggambar lokasi," ujarnya.
(whb)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 1.6616 seconds (0.1#10.140)