Komplotan Pemalak Orang Pacaran Ditembak

Kamis, 21 Agustus 2014 - 19:30 WIB
Komplotan Pemalak Orang...
Komplotan Pemalak Orang Pacaran Ditembak
A A A
JAKARTA - Jajaran Unit Reserse Polsek Pondokgede membekuk dua anggota komplotan pemalak yang biasa menyasar pasangan muda mudi yang sedang berpacaran di sekitaran Banjir Kanal Timur (BKT) yang masuk wilayah Pondokgede dan Jakarta Timur.

Dua komplotan yang berhasil ditangkap adalah Egi Fajar (23) dan Abdul Manaf (19). Mereka ditangkap secara terpisah pada Selasa 19 Agustus 2014 lalu. Sementara, tiga anggota komplotan lainya yakni, SR, BLR, dan Adon berhasil melarikan diri dan menjadi DPO.

Kapolsek Pondokgede, AKP Cahyo mengatakan,tertangkapnya komplotan perampok sadis ini berawal dari laporan masyarakat yang merasa resah dengan aksi para pelaku.

"Kita dapat laporan dan langsung tindaklanjuti," katanya dalam gelar perkara di Mapolsek Pondokgede, Kamis (21/8/2014).

Pelaku yang pertama kali ditangkap adalah, Egi Fajar dan setelah pengembangan Abdul Manaf pun ditangkap sesuai interogasi pelaku sebelumnya.

"Egi ditangkap oleh tim kami disekitaran Plaza Pondokgede," ujarnya.

Bahkan, Dalam upaya penangkapan pelaku, dua pelaku ini sempat melawan petugas yang membuat petugas mengambil tindakan tegas dengan cara menembak kaki para pelaku.

Menurut Kapolsek, kompolotan lokal ini biasa beraksi diwilayah Bekasi sekitar Kecamatan Pondogede dan Jatiasih. Sementara diwilayah Jakarta Timur, mereka kerap beraksi di Kecamatan Duren Sawit dan wilayah lainya.
(ysw)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.0679 seconds (0.1#10.140)