Office Girl Dirampok dan Dianiaya di Cilandak

Selasa, 17 Juni 2014 - 21:14 WIB
Office Girl Dirampok dan Dianiaya di Cilandak
Office Girl Dirampok dan Dianiaya di Cilandak
A A A
JAKARTA - Seorang office girl Universitas Setya Mulia menjadi korban perampokan di Cilandak. Selain itu, wanita berinisial N (26) ini juga mendapatkan penganiayaan.

Akibat perampokan dan penganiayaan ini, N kehilangan telepon seluler merek Nokia miliknya, dan menderita luka lebam di matanya. N pun harus mendapatkan perawatan intensif di Rumah Sakit Fatmawati.

Lainnya, polisi menduga pelaku perampokan juga melakukan tindakan kekerasan asusila terhadap N.

"Kalau dugaan perkosaan kami masih menunggu hasil visum, tapi untuk celana dalam korban yang sobek dan berdarah sudah disita," ujar Kapolsek Cilandak Kompol Sungkono kepada wartawan saat dihubungi, Selasa (17/6/2014) .

Menurut Sungkono, penganiayaan tersebut dikarenakan korban melakukan perlawanan terhadap pelaku. Berdasarkan penuturan N kepada petugas kepolisian, pelaku membenturkan kepalanya ke sebuah tiang di lokasi kejadian.

N dilarikan warga sekitar ke Rumah Sakit Fatmawati setelah berteriak minta tolong. "Dari pengakuannya dirampok oleh sekelompok orang tepat di kolong fly over (Cilandak)," kata Sungkono.

Saat ditemui di rumah sakit, N menjelaskan, insiden yang menimpanya terjadi sekitar pukul 04.00 WIB kemarin, di dekat perempatan lampu merah dan kolong fly over Tol Cilandak.

Di lokasi tersebut, warga Limo, Depok, ini baru saja turun dari angkutan umum. Tak lama kemudian didekati oleh pelaku yang langsung membekap dan memukulnya. Pelaku juga sempat mengancam N.
(mhd)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.7076 seconds (0.1#10.140)