Korban baru JIS diperdaya pria bermata biru dan pirang
A
A
A
Sindonews.com - Komisi Perlindungan Anak Indonesia (KPAI) menduga kalau pelaku kejahatan seksual yang terjadi di Jakarta International School (JIS) tidak hanya petugas cleaning service.
Karena berdasarkan keterangan orangtua korban baru di JIS, pelaku yang melakukan perbuatan bejat ke anaknya tersebut adalah pria bermata biru dan berambut pirang.
"Diduga keras keterlibatan pelaku diluar petugas cleaning service, memang kami sudah laporkan berdasarkan keterangan dari korban," ujar Sekretaris KPAI, Erlinda saat dihubungi Sindonews, Selasa 29 April 2014.
Erlinda mengatakan bahwa dugaan ini berdasar pada penguatan keterangan dari salah satu korban baru yang enggan disebutkan namanya.
"Memang kan korban baru yang kemarin lapor ke kami itu menyebutkan blue eyes dan katanya berambut pirang," ujarnya.
Erlinda menambahkan bahwa KPAI telah melaporkan ini kepada pihak kepolisian namun ibu korban baru ini tidak mau melaporkan ke kepolisian dengan alasan tersendiri.
Karena berdasarkan keterangan orangtua korban baru di JIS, pelaku yang melakukan perbuatan bejat ke anaknya tersebut adalah pria bermata biru dan berambut pirang.
"Diduga keras keterlibatan pelaku diluar petugas cleaning service, memang kami sudah laporkan berdasarkan keterangan dari korban," ujar Sekretaris KPAI, Erlinda saat dihubungi Sindonews, Selasa 29 April 2014.
Erlinda mengatakan bahwa dugaan ini berdasar pada penguatan keterangan dari salah satu korban baru yang enggan disebutkan namanya.
"Memang kan korban baru yang kemarin lapor ke kami itu menyebutkan blue eyes dan katanya berambut pirang," ujarnya.
Erlinda menambahkan bahwa KPAI telah melaporkan ini kepada pihak kepolisian namun ibu korban baru ini tidak mau melaporkan ke kepolisian dengan alasan tersendiri.
(ysw)