Kemendikbud tak bisa tegas dengan JIS

Sabtu, 26 April 2014 - 09:34 WIB
Kemendikbud tak bisa tegas dengan JIS
Kemendikbud tak bisa tegas dengan JIS
A A A
Sindonews.com - Kasus kejahatan seksual yang menimpa siswa di TK Jakarta International School (JIS) seakan membuat Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan (Kemendikbud) tak berkutik. Karena, siswa yang belajar di TK itu merupakan dari kalangan elite.

"Sepertinya pemerintah tidak bisa berkutik, jika itu dari kelompok elite-elite dalam penegakan hukum. Jika terjadi, misalnya kekerasan tapi kalau penegakan hukum untuk nenek-nenek miskin misalnya dengan berani dan gagah untuk menegakkannya," kata Pengamat Sosial dan Budaya dari Universitas Indonesia (UI) Devie Rahmawati saat dihubungi Sindonews, Jumat 25 April 2014.

Dia juga menilai, pemerintah Indonesia bukannya tidak mampu berbuat tegas. Tapi tidak berani berbenturan dengan para elite tersebut.

"Harusnya ada kemauan keras untuk birokrasi, namun pemerintah bukannya tidak mampu tapi jangan-jangan tidak mau untuk menggunakan kekuasaannya," ujarnya.

Sebelumnya, Anggota Komisi E DPRD DKI Jakarta Igo Ilham mengatakan, Kasus kejahatan seksual yang terjadi di toilet Jakarta International School (JIS) merupakan tindakan kriminal yang cukup parah. Pasalnya, kejadian itu terjadi kepada anak di bawah umur, dan terjadi di sekolah tingkat internasional.

"Kasus ini kan sudah jadi peristiwa dengan kriminalitas yang parah, nah aparat penegak hukum harus mengambil langkah-langkah berikutnya terkait hal ini," katanya saat dihubungi Sindonews, Jumat 25 April 4 2014.
(mhd)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.6150 seconds (0.1#10.140)