Sidang bos kuali 'dikawal' Alttar

Kamis, 13 Februari 2014 - 14:07 WIB
Sidang bos kuali dikawal...
Sidang bos kuali 'dikawal' Alttar
A A A
Sindonews.com - Sidang lanjutan kasus perbudakan yang dilakukan bos kuali, Yuki Irawan diwarnai aksi demonstrasi. Puluhan buruh dari Aliansi Rakyat Tangerang (Alttar) mendesak Pengadilan Negeri (PN) Tangerang, menghukum berat bos kuali tersebut.

"Kami minta hukum yang seberat-beratnya bagi YUki. Apa yang dilakukannya telah mencoreng nama baik Indonesia," kata salah seorang orator saat melakukan aksi.

Sementara itu kordinator massa aksi Alttar, Koswara mengatakan, serikat buruh Tangerang Raya yang tergabung dalam Alttar akan terus mengawal jalannya sidang hingga putusan akhir terhadap Yuki cs.

"Jangan sampai kita terlupa dengan praktek perbudakan yang dilakukan Yuki kepada buruh pabrik pancinya. Hukum harus ditegakkan, sikap tidak manusiawi yang dilakukannya harus mendapatkan ganjaran yang setimpal," tegasnya.

Sebelumnya diberitakan, JPU agendanya akan membacakan tuntutan kepada Yuki, hari ini di PN Tangerang. Yuki sebelumnya didakwa pasal berlapis oleh JPU.

Baca juga:
Bos kuali minta dakwaan terhadap dirinya dibatalkan
(ysw)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.5967 seconds (0.1#10.140)