Warga bantaran Ciliwung selamatkan barang berharga

Kamis, 30 Januari 2014 - 01:43 WIB
Warga bantaran Ciliwung selamatkan barang berharga
Warga bantaran Ciliwung selamatkan barang berharga
A A A
Sindonews.com - Status ketinggian Bendung Katulampa, Bogor, mencapai siaga I dengan ketinggian air terus naik di angka 230 centimeter. Akibatnya, air akan tiba di Depok, Jawa Barat dalam kurun waktu tiga sampai empat jam kedepan.

Mengantisipasi hal itu, Taruna Siaga Bencana Depok mengerahkan kekuatan penuh untuk mengumumkan kepada warga untuk bersiaga.

Seluruh pasukan yang akan mengirimkan bantuan banjir ke Pamanukan dan Karawang pun dipanggil kembali karena Bendung Katulampa terus naik.

"Update jam 00.10 Katulampa 230 centimeter siaga I, cuaca gerimis untuk Puncak dan Bogor Raya, Siaga, masuk Depok tiga jam lagi, kami kerahkan kekuatan 10 personel di bantaran Ciliwung, standby di Mako lima personel, teman wilayah Sukmajaya dan Cimanggis monitor," tegas Koordinator Tagana Depok Romdhony, Kamis (30/01/2014) dini hari.

Romdhony menambahkan, pihaknya sudah mengumumkan kepada seluruh warga di bantaran Ciliwung seperti di Kelurahan Kemirimuka, untuk waspada. Warga juga sudah merespons dengan baik mengamankan barang-barang berharga dan bersiap mengungsi.

"Bantaran Soto Kudus Kemirimuka, dan Palsi Gunung sudah kami infokan dan direspons dengan baik, warga sudah mulai selamatkan barang-barang dan surat-surat berharga," tegasnya.

Seluruh personel Tagana juga sudah menyiapkan perahu karet dan pompa air. Malam ini, kata dia, seluruh tim tidak tidur dan terus siaga.

"Semua kemampuan kami gunakan, baik telepon genggam, sosial media, dan HT (handy talky), dari kemarin kami belum tidur karena ada balita hanyut, dan malam ini kami enggak akan tidur lagi," tegasnya.

Peringatan! Katulampa siaga I
(maf)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.7815 seconds (0.1#10.140)