Hujan, sejumlah taman di Jakpus rusak

Rabu, 22 Januari 2014 - 04:21 WIB
Hujan, sejumlah taman...
Hujan, sejumlah taman di Jakpus rusak
A A A
Sindonews.com - Banjir tidak hanya berdampak pada alat trasportasi dan sejumlah warga yang terkena musibah itu. Sejumlah taman yanga ada di Jakarta Pusat juga ikut terkena dampak banjir itu.

Berdasarkan data dari Suku Dinas Pertamanan Jakarta Pusat, taman median yang rusak meliputi Jalan Pangeran Jayakarta, Jalan Letjen Suprapto, Jalan Gunung Sahari Raya dan Jalan Salemba Raya tepatnya di kolong Flyover Matraman.

Sementara untuk Taman Interaktif yang rusak akibat genangan di anataranya Taman Lawang, Taman Amir Hamzah, Taman Panarukan, Taman Situ Aksan dan Taman Singkarak.

Selain itu, puluhan makam yang terendam akibat guyuran hujan juga terjadi di puluhan pemakaman yang ada di Tempat Pemakaman Umum (TPU) Karet Bivak. Sedikitnya 30 makam terendam di Kavling 37 Blok AA1.

Kasudin Peramanan Jakarta Pusat Ratna Diah mengatakan, untuk taman median di Jalan Letjen Suprapto, Cempaka Putih, kerusakan mencapai sepanjang 1.000 m2. Jalan Pangeran Jayakarta, Sawah Besar, luas taman median yang rusak sekitar 2.000 m2 dan Jalan Gunung Sahari, kerusakan taman median sepanjang 600 meter.

Itu terjadi akibat gerusan air hujan yang menjadi genangan disekitar wilayah tersebut." Total taman median jalan yang rusak mencapai 3,6 kilometer," katanya di Jakarta, Selasa 21 Januari 2014.

Pihaknya akan memperbaiki taman median jalan yang rusak jika hujan sudah tidak lagi mengguyur Kota Jakarta. Sebab jika diperbaiki saat ini akan sia-sia. Dirinya juga tidak bisa berbuat banyak ketika taman di Kawasan Petamburan dijadikan lokasi pengungsian.

"Kita tidak bisa mengusir korban banjir karena mereka sebenarnya juga tidak mau kebanjiran, untuk kerugian sendiri diperkirakan mencapai ratusan juta" ujarnya.

Baca:
Kebanjiran, Jakbar kekurangan air bersih
(mhd)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.1329 seconds (0.1#10.140)