Pintu Air Manggarai masih siaga 2

Senin, 13 Januari 2014 - 18:27 WIB
Pintu Air Manggarai...
Pintu Air Manggarai masih siaga 2
A A A
Sindonews.com - Tinggi permukaan air di Pintu Air Manggarai pada petang ini, pukul 17.00 WIB, berada di titik 900 cm. Menurun 20 cm dari titik pagi tadi, 920 cm.

Ketinggian debit ini belum menurunkan status di Pintu Air Manggarai, yakni Siaga 2. Sehingga warga yang tinggal di dataran rendah, diimbau agar tetap berada di posko-posko pengungsian.

"Kepada seluruh masyarakat yang tinggal di dataran rendah agar siap-siap," kata petugas Pintu air Manggarai, Adi Widodo saat dihubungi, Senin (13/1/2014).

Fluktuasi air di pintu air ini akan selalu dipantau dan dicek setiap 15 menit sekali. "Akan dicek setiap 15 menit sekali," tukasnya.

Adi mengutarakan, dengan ketinggian air 900 meter atau Siaga 2 ini, warga yang tinggal di Kampung Pulo Jatinegara Jakarta Timur, Bukit Duri dan Rawa Jati Jakarta Selatan diimbau tetap berada di lokasi pengungsian yang aman dari banjir.

"Kalau sudah naik sampai status 2, evakuasi harus dilakukan. Karena dari pengalaman, kalau tinggi muka air di di sini masuk status 2, tiga lokasi itu sudah tergenang lebih dari dua meter," tandasnya.

Baca juga:
Jokowi: Jakarta akan kembali dapat banjir kiriman
(ysw)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.6805 seconds (0.1#10.140)