Cengkareng dituding penyebab genangan di Jakbar
A
A
A
Sindonews.com - Genangan air di depan perumahan Green Garden, Jakarta Barat akibat saluran air yang hanya sebesar satu meter, kini mulai dilebarkan. Pasalnya, setiap kali hujan turun daerah itu akan terancam genangan air.
"Saat ini depan perumahan tersebut kan sedang ada pelebaran jalan. Kami sudah minta agar disisi pelebaran dibuatkan saluran air yang bisa mengalir ke kali Moklevard," kata Kepala Suku Dinas (Kasudin) Pekerjaan Umum (PU) Tata Air Jakarta Barat Pamudji di Jakarta, Rabu (11/12/2013).
Sementara itu, Kasie Perencanaan PU Tata Air Jakarta Barat, Santo mengatakan, genangan di Jakarta Barat tidak akan pernah hilang sebelum kali Cengkareng Drain II dikerjakan. Sebab, selama ini air dari Tangerang masuk ke wilayah Jakarta Barat yang merupakan wilayah perbatasan antara Tangerang dan Jakarta.
"Kalau Cengkareng Drain II dikerjakan, air dari Tangerang bisa langsung mengalir ke laut. Jadi tidak lagi masuk ke Wilayah kami," katanya.
Sepanjang 2013, kata Santo, pihaknya sudah mengerjakan tiga program penanganan genangan maupun banjir yang kerap terjadi di Jakara Barat dengan anggaran sebesar Rp52 miliar.
Bahkan dia merinci anggran tersebut, di antaranya adalah program pengerukan waduk sebesar Rp10 miliar, normalisasi saluran penghubung sebesar Rp20 Miliar dan saluran lokal Rp22 miliar.
"Saluran penghubung sudah kami kerjakan sebanyak 150 dari 312 saluran yang ada, pemgerukan waduk sudah kami keejakan di enam waduk dari 12 waduk yang ada. Sedangkan saluran lokal juga sudah kami kerjakan," bebernya.
Baca beriat terkait:
Genangan air di Jakarta Barat masih merajalela
"Saat ini depan perumahan tersebut kan sedang ada pelebaran jalan. Kami sudah minta agar disisi pelebaran dibuatkan saluran air yang bisa mengalir ke kali Moklevard," kata Kepala Suku Dinas (Kasudin) Pekerjaan Umum (PU) Tata Air Jakarta Barat Pamudji di Jakarta, Rabu (11/12/2013).
Sementara itu, Kasie Perencanaan PU Tata Air Jakarta Barat, Santo mengatakan, genangan di Jakarta Barat tidak akan pernah hilang sebelum kali Cengkareng Drain II dikerjakan. Sebab, selama ini air dari Tangerang masuk ke wilayah Jakarta Barat yang merupakan wilayah perbatasan antara Tangerang dan Jakarta.
"Kalau Cengkareng Drain II dikerjakan, air dari Tangerang bisa langsung mengalir ke laut. Jadi tidak lagi masuk ke Wilayah kami," katanya.
Sepanjang 2013, kata Santo, pihaknya sudah mengerjakan tiga program penanganan genangan maupun banjir yang kerap terjadi di Jakara Barat dengan anggaran sebesar Rp52 miliar.
Bahkan dia merinci anggran tersebut, di antaranya adalah program pengerukan waduk sebesar Rp10 miliar, normalisasi saluran penghubung sebesar Rp20 Miliar dan saluran lokal Rp22 miliar.
"Saluran penghubung sudah kami kerjakan sebanyak 150 dari 312 saluran yang ada, pemgerukan waduk sudah kami keejakan di enam waduk dari 12 waduk yang ada. Sedangkan saluran lokal juga sudah kami kerjakan," bebernya.
Baca beriat terkait:
Genangan air di Jakarta Barat masih merajalela
(mhd)