Tabrakan di Cipinang buat jadwal kereta kacau

Rabu, 06 November 2013 - 20:33 WIB
Tabrakan di Cipinang...
Tabrakan di Cipinang buat jadwal kereta kacau
A A A
Sindonews.com - Imbas kecelakaan Kereta Rel Listrik (KRL) Jabodetabek di perlintasan kereta Cipinang, Jatinegara, Jakarta Timur petang tadi membuat kereta dari Bekasi kosong. Karena, kereta tersebut mati setelah kejadian itu.

"Iyah, itu imbas dari kecelakaan kereta dan taksi. Karena keretanya mati, jadi kereta dari arah Bekasi enggak ada yang ke Kota, begitu juga sebaliknya," kata Intan, salah seorang penumpang kepada Sindonews, Rabu (6/11/2013).

Maka itu, lanjut Intan, penumpukan penumpak tidak bisa terhindarkan lagi di Stasiun Manggarai. Karena, jadwal kereta jadi kacau.

Bahkan, kata dia, tidak ada penjelasan dari pihak petugas saat dimintai keterangan kapan keadaan ini bisa normal kembali.

"Sudah enggak ada penjelasan dari pihak petugas stasiun lagi. Sudah gitu, lampu mati. Jadi tambah membuat penumpang bingung dan mondar-mandir," pungkasnya.

Padahal kata Intan, kejadian itu dari pukul 17.00 WIB. "Kejadian kecelakaan itu kan dari jam 5 sore," katanya.

Baca berita terkait:
KRL vs TransCab, jalur KRL tersendat
(mhd)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.0536 seconds (0.1#10.140)