Kenakan sorban Jokowi buka JNRF

Senin, 14 Oktober 2013 - 19:40 WIB
Kenakan sorban Jokowi...
Kenakan sorban Jokowi buka JNRF
A A A
Sindonews.com - Tepat pukul 19.00 WIB, Gubernur DKI Jakarta Joko Widodo (Jokowi) tiba di Bundaran Hotel Indonesia, untuk membuka Jakarta Night Religous Festival (JNRF).

Dengan mengenakan pakaian serba putih dilengkapi dengan sorban putih, orang nomor satu di DKI Jakarta ini meresmikan acara 1.000 beduk ini.

"Dengan mengucap Bismillah hirahmanirrohim, acara ini dibuka," kata Joko Widodo, di Bundaran Hotel Indonesia, sambil memukul beduk besar yang ada dihadapannya, Senin (14/10/2013).

Setelah selesai membuka acara JNRF, sambil mengumandangkan takbir, Jokowi didampingi beberapa orang tokoh agama, langsung melakukan long march menuju Tugu Monas seperti yang direncanakan.

Saat ini long march sudah sampai di depan Menara Topas, Jalan Thamrin, Jakarta Pusat. Sementara rombongan warga terus mengikuti perjalanan Jokowi menuju Monas, untuk meneruskan acara malam takbiran jelang Idul Adha 1434 H yang jatuh, Selasa (15/10/2013) besok.

Klik di sini untuk berita trerkait.
(stb)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.0885 seconds (0.1#10.140)