RTH di bantaran akan dilengkapi taman bermain

Jum'at, 11 Oktober 2013 - 20:44 WIB
RTH di bantaran akan...
RTH di bantaran akan dilengkapi taman bermain
A A A
Sindonews.com - Rencana Pemerintah Kota Administrasi Jakarta Barat (Pemkot Jakbar) untuk membangun ruang terbuka hijau (RTH) akan dilakukan pada awal 2014. Tak sekedar RTH, bantaran Kali Semongol juga akn dilengkapi taman bermain anak.

Kepala Suku Dinas (Kasudin) Pertamanan Jakbar, Marfuah mengatakan, pihaknya memang akan memasukan program penghijaun seluruh kali pada 2014 mendatang.

Untuk itu memasuki akhir tahun ini, pihaknya sedang melakukan sosialisasi kepada warga setempat mengenai penghijauan tersebut.

"Selain melakukan penghijauan, kami juga akan membuat taman laik anak di bantaran kali yang ada di Jakarta Barat," jelasnya ketika dihubungi, Jumat (11/10/2013).

Marpuah menjelaskan, saat ini di bantaran kali yang ada di Jakarta Barat memang belum sama sekali tersentuh penghijauan. Untuk itu, pada 2014 mendatang di setiap bantaran kali yang ada di Jakarta barat akan ditata menjadi lebih hijau, rapi dan indah.

Marpuah tak mengelak jika nantinya RTH yang sudah ditata di bantaran kali akan dijadikan tempat berkumpul anak untuk kegiatan negatif.

"Kami akan bekerja sama dengan satpol PP dan kepolisian setempat untuk mencegah hal tersebut," ujarnya.
(ysw)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.1388 seconds (0.1#10.140)