Jokowi setujui usulan penanganan banjir dari BNPB

Jum'at, 11 Oktober 2013 - 16:23 WIB
Jokowi setujui usulan...
Jokowi setujui usulan penanganan banjir dari BNPB
A A A
Sindonews.com - Setelah melalui rapat, akhirnya Pemerintah Provinsi DKI Jakarta menyetujui skenario penanganan banjir yang diusulkan oleh Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB).

Gubernur DKI Jakarta, Joko Widodo menjelaskan, pertemuan antara BNPB dengan Pemprov DKI untuk membahas rencana sekaligus persiapan penanganan banjir di Jakarta secara konkrit.

"Intinya BNPB ingin agar kita ada sebuah rencana yang kongkrit di lapangan untuk tanggap darurat nanti," kata Jokowi saat ditemui di Balai Kota, Jumat (11/10/2013) sore.

Jokowi mengaku setuju dengan rencana penanggulangan banjir yang diusulkan BNPB tersebut. Mengingat, Jakarta merupakan wilayah rawan banjir, sehingga perlu dilakukan persiapan matang di lapangan.

"Kita memang setuju, lapangannya harus disiapkan betul," terangnya.

Orang nomor satu di DKI ini menjelaskan, persiapan yang lakukan, seperti logistik, perahu karet dan tempat evakuasi bagi warga korban banjir. Detail mengenai rencana penanganan banjir itu diserahkan kepada kelurahan di masing-masing wilayah.

"Mana kapal dan perahu karet buat mengungsi, jumlahnya berapa kita serahkan ke kelurahan. Harus dipastikan betul-betul, dan terdesain sejak awal. Saya kira itu yang kita harapkan," tuturnya.
(ysw)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.5667 seconds (0.1#10.140)