Warga kembali huni Waduk Ria Rio

Kamis, 10 Oktober 2013 - 08:05 WIB
Warga kembali huni Waduk...
Warga kembali huni Waduk Ria Rio
A A A
Sindonews.com - Upaya relokasi warga Waduk Ria Rio ke Rusun Pinus Elok, Jakarta Timur ternyata tak semulus perkiraan semula. Buktinya, setelah menerima uang kerohiman Rp4 juta dan segala fasilitas rusun, warga kembali menghuni Waduk Ria Rio.

Pantauan Sindonews di Rusun Pinus Elok, kemarin, banyak hunian rusun yang masih kosong. Padahal pengelola rusun sudah mendata bahwa 228 warga Waduk Ria Rio menempati rusun tersebut.

Bahkan PT Pulomas Jaya yang memberikan uang kerohiman sudah menyalurkan Rp4 juta bagi setiap kepala keluarga. Dengan rincian, Rp1 juta jika mau pindah dan Rp3 juta setelah menempati rusun.

Menurut Indah Sari penghuni rusun di Blok A5 yang juga eks warga Waduk Ria Rio, kondisi rusun yang masih belum layak ditempati membuat sebagian warga kembali ke Waduk Ria Rio.

"Ada yang belum menempati karena masih banyak yang bocor, mereka kembali ke Waduk Ria Rio," terangnya kepada Sindonews, Rabu (9/10/2013)

Diakuinya, warga yang sebelumnya pindah sudah mendapatkan uang kerohiman dan fasilitas yang diberikan oleh Pemprov DKI. Indah sendiri tetap bertahan karena huniannya lebih baik dari di Waduk Ria Rio.
(ysw)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.0839 seconds (0.1#10.140)