Jokowi sebut PD Dharma Jaya tidak karuan

Senin, 07 Oktober 2013 - 21:38 WIB
Jokowi sebut PD Dharma...
Jokowi sebut PD Dharma Jaya tidak karuan
A A A
Sindonews.com - Gubernur DKI Jakarta Joko Widodo masih belum menentukan nasib PD Dharma Jaya. Saat ini Pemprov DKI Jakarta masih menunggu rekomendasi dari Badan Pengawas Keuangan dan Pembangunan (BPKP) DKI Jakarta.

Jokowi menyatakan, laporan hasil audit dari BPKP DKI mengenai keuangan PT Dharma Jaya telah diterima Pemprov DKI dari sejak lama. Namun, BPKP belum memberikan rekomendasi mengenai nasib perusahaan BUMD tersebut.

"Sudah lama laporan auditnya. Rekomendasi apa yang akan diberikan ke kita, itu yang belum. Apakah ditutup atau dilanjutkan," terang di Badan Pemeriksa Keuangan (BPK) RI di Jakarta, Senin (7/10/2013).

Keputusan nasib PD Dharma Jaya, kata Jokowi berada di bawah kewenangan Pemprov DKI. Pihaknya dalam hal ini hanya sebatas meminta pendapat, namun bukan berarti harus mengikuti rekomendasi BPKP.

"Itu sebabnya saya meminta pendapat dari BPKP. Belum tentu juga kita mengikuti rekomendasinya. Tapi yang jelas, perusahaan itu sudah enggak karuan," pungkasnya.
(ysw)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.8718 seconds (0.1#10.140)