Jokowi: Sistem diperbaiki untuk tekan korupsi

Kamis, 03 Oktober 2013 - 16:26 WIB
Jokowi: Sistem diperbaiki...
Jokowi: Sistem diperbaiki untuk tekan korupsi
A A A
Sindonews.com - Tindak pidana korupsi (Tipikor) di Indonesia sudah sangat memprihatinkan, maka itu perlu adanya pembangunan sistem yang baik, diikuti dengan pengawasan. Karena, hal itu bisa berdampak positif untuk menekan korupsi di negeri ini.

"Membangun sistem, sistem diperbaiki. Hanya itu saja kesempatan korupsi bisa dikurang," kata Gubernur DKI Jakarta Joko Widodo yang dimintai pendapatnya soal penangkapan pejabat negara, disela-sela Waduk Ria Rio, Kamis (3/10/2013).

Selain itu, mantan Wali Kota Solo ini menambahkan, semua institusi yang ada di negeri ini akan berjalan baik jika diikuti oleh sistem yang memiliki integritas dan pengawasan dari masyarakat Indonesia.

"Pengawasan sistem harus dipegang oleh masyarakat. Manajemen dan pengawasan harus diperbaiki. Enggak bisa kita tanpa sistem yang baik," pungkasnya.
(mhd)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.0716 seconds (0.1#10.140)