Jalani pemeriksaan, HR akan didampingi psikolog
A
A
A
Sindonews.com - Penjual kopi HR (46), yang menjadi korban penyekapan dan penganiayaan oknum preman di bedeng samping Apartemen Kedoya, Kebon Jeruk, Jakarta Barat, akan menjalani pemeriksaan.
Kabid Humas Polda Metro Jaya KombesPol Rikwanto mengatakan, pemeriksaan HR akan didampingi oleh psikolog. Pasalnya, kondisi psikis HR sempat terganggu akibat siksaan tersebut.
"Penyidik berencana melibatkan psikolog. Dengan pendampingan diharapkan korban bisa bercerita mengenai apa yang terjadi dan motif penganiayaan," kata Rikwanto di Mapolda Metro Jaya, Jakarta, Selasa (17/9/2013).
Sebelumnya, Hernawati disekap oleh sejumlah pria berkulit hitam di dalam bedeng samping Apartemen Kedoya, Kebon Jeruk, Jakarta Barat, Jumat 13 September 2013.
Kabid Humas Polda Metro Jaya KombesPol Rikwanto mengatakan, pemeriksaan HR akan didampingi oleh psikolog. Pasalnya, kondisi psikis HR sempat terganggu akibat siksaan tersebut.
"Penyidik berencana melibatkan psikolog. Dengan pendampingan diharapkan korban bisa bercerita mengenai apa yang terjadi dan motif penganiayaan," kata Rikwanto di Mapolda Metro Jaya, Jakarta, Selasa (17/9/2013).
Sebelumnya, Hernawati disekap oleh sejumlah pria berkulit hitam di dalam bedeng samping Apartemen Kedoya, Kebon Jeruk, Jakarta Barat, Jumat 13 September 2013.
(ysw)