Lusa, pengguna KRL gunakan THB
A
A
A
Sindonews.com - Mengantisipasi hilangnya tiket single trip karena terbawa penumpang Kereta Rel Listrik (KRL), PT KAI Commuter Jabodetabek (KCJ) menyiapkan tiket harian berjaminan (THB) sebanyak 2 juta tiket. Penggunaan tiket ini akan diberlakukan di seluruh stasiun pada 22 Agustus 2013 mendatang.
Untuk membuat THB ini, PT KCJ mengaku mengeluarkan kocek hingga Rp10 miliar. Selain itu, 2 juta tiket tersebut merupakan persediaan selama satu minggu yang nantinya bila tiket tersebut habis akan ditambah secara bertahap.
"Satu juta tiket THB itu untuk stok satu minggu, kalau kurang akan kami tambah," ujar Direktur Utama PT KCJ Tri Handoyo di Stasiun Juanda, Selasa (20/8/2013).
Mengenai bentuk fisik tiket tersebut, Tri mengatakan, bentuknya lebih bagus dari tiket single trip.
Kendati sudah mencetak THB, KCJ berharap agar pengguna KRL menggunakan Kartu Multi Trip (KMT).
"Kartu multi trip juga bagus,maka kami sarankan juga untuk menggunakan kartu KMT," pungkasnya.
Untuk membuat THB ini, PT KCJ mengaku mengeluarkan kocek hingga Rp10 miliar. Selain itu, 2 juta tiket tersebut merupakan persediaan selama satu minggu yang nantinya bila tiket tersebut habis akan ditambah secara bertahap.
"Satu juta tiket THB itu untuk stok satu minggu, kalau kurang akan kami tambah," ujar Direktur Utama PT KCJ Tri Handoyo di Stasiun Juanda, Selasa (20/8/2013).
Mengenai bentuk fisik tiket tersebut, Tri mengatakan, bentuknya lebih bagus dari tiket single trip.
Kendati sudah mencetak THB, KCJ berharap agar pengguna KRL menggunakan Kartu Multi Trip (KMT).
"Kartu multi trip juga bagus,maka kami sarankan juga untuk menggunakan kartu KMT," pungkasnya.
(ysw)