Parsel mencurigakan ditemukan di Gereja

Sabtu, 03 Agustus 2013 - 15:07 WIB
Parsel mencurigakan...
Parsel mencurigakan ditemukan di Gereja
A A A
Sindonews.com - Sebuah parsel mencurigakan berisi cangkir dan teko yang terbuat dari keramik diletakan orang tidak dikenal, di Gereja Isa Almasih, Cikini, Jakarta Pusat.

Parsel itu telah diamankan Kepolisian Sektor (Polsek) Menteng, Jakarta Pusat. Seorang saksi mata yang merupakan petugas keamanan Hotel Hilton Double Tree Heru Suprihadi mengatakan, parsel mencurigakan tersebut selain berisi benda-benda keramik juga ada buku bertuliskan "Calon Penghuni Surga dan Neraka."

"Tadi pagi sekira pukul 06.30 WIB ada sebuah parsel berisi satu set cangkir dan teko, ada buku bertuliskan calon penghuni surga dan neraka. Karena kami curiga langsung menghubungi polisi," jelas Heru kepada wartawan, Sabtu (3/8/2013).

Kemudian Heru menginstruksikan kepada rekan-rekan dan atasannya untuk tidak menyentuh dan memindahkan parsel tersebut. "Saat ini parsel dibawa ke kantor Polsek Menteng," tuntas Heru.
(lal)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.0808 seconds (0.1#10.140)