Tanah Tinggi jadi proyek rumah deret pertama
A
A
A
Sindonews.com - Rencana Pemprov DKI untuk mewujudkan kampung deret, bagi warga Jakarta rupanya segera terwujud. Dipilihnya Kelurahan Tanah Tinggi sebagai percontohan awal kampung deret, karena lokasi tersebut pernah dilanda kebakaran.
Gubernur DKI Jakarta Joko Widodo (Jokowi) mengatakan, realisasi kampung deret untuk tahap awal akan diterapkan di kelurahan Tanah Tinggi. Pasalnya, kampung tersebut pernah dilanda kebakaran. Selain itu, penduduk di kampung tersebut juga memiliki sertifikat resmi.
"Pertama itu kebakaran, kedua warga memiliki sertifikat hak milik. Jadi, bisa dilakukan," kata Jokowi, di Balai Kota DKI, Jakarta, Kamis (25/4/2013).
Mantan Wali Kota Solo itu menambahkan, untuk persis jumlah kampung deret, pihaknya belum bisa memastikan. Namun, sejumlah 38 kampung deret yang baru proses lelang tersebut merupakan bekas lokasi kebakaran, sehingga masih dicarikan pihak yang siap membantu.
"Kalau yang 38 baru proses lelang. Karena ini kebakaran, kami carikan yang mau bantu. Kebetulan ada yang mau bantu," ujarnya.
Sebelumnya, Jokowi sempat menyatakan bahwa Tanah Tinggi akan menjadi contoh realisasi program penataan kampung yang merupakan program unggulannya. Alasan dipilihnya Tanah Tinggi sebagai lokasi percontohan penataan kampung, adalah karena jumlah warganya terbilang lebih sedikit.
Gubernur DKI Jakarta Joko Widodo (Jokowi) mengatakan, realisasi kampung deret untuk tahap awal akan diterapkan di kelurahan Tanah Tinggi. Pasalnya, kampung tersebut pernah dilanda kebakaran. Selain itu, penduduk di kampung tersebut juga memiliki sertifikat resmi.
"Pertama itu kebakaran, kedua warga memiliki sertifikat hak milik. Jadi, bisa dilakukan," kata Jokowi, di Balai Kota DKI, Jakarta, Kamis (25/4/2013).
Mantan Wali Kota Solo itu menambahkan, untuk persis jumlah kampung deret, pihaknya belum bisa memastikan. Namun, sejumlah 38 kampung deret yang baru proses lelang tersebut merupakan bekas lokasi kebakaran, sehingga masih dicarikan pihak yang siap membantu.
"Kalau yang 38 baru proses lelang. Karena ini kebakaran, kami carikan yang mau bantu. Kebetulan ada yang mau bantu," ujarnya.
Sebelumnya, Jokowi sempat menyatakan bahwa Tanah Tinggi akan menjadi contoh realisasi program penataan kampung yang merupakan program unggulannya. Alasan dipilihnya Tanah Tinggi sebagai lokasi percontohan penataan kampung, adalah karena jumlah warganya terbilang lebih sedikit.
(stb)