53 pelajar biang tawuran diperiksa di Polsek Tanjung Duren
A
A
A
Sindonews.com - Sebanyak 53 pelajar yang terlibat tawuran, dan sempat membajak Bus Mayasari Bakti bernopol B 7294 BK, jurusan Pulo Gadung-Grogol, di Jalan Daan Mogot, menjalani pemeriksaan di Polsek Tanjung Duren.
"Semuanya masih kami lakukan pemeriksaan di Polsek," ujar Kanit Reskrim Polsek Tanjung Duren AKP Budi Setiadi di Mapolsek Tanjung Duren, Jakarta, Jumat (19/4/2013).
Dia menambahkan, orang tua dan guru akan dipanggil ke Mapolsek Tanjung Duren untuk membuat perjanjian agar tidak melakukan hal itu lagi. Sementara tidak ada satupun siswa yang mengaku sebagai pemilik sajam yang diperoleh dari lokasi maupun sitaan petugas.
"Mereka enggak ada yang mengaku itu sajamnya punya siapa, dan ada dua orang yang bukan pelajar," tuturnya.
Berikut nama sekolah yang siswanya diamankan Polsek Tanjung Duren:
- SMP Al Mutakin, jumlah 1 orang
- SMP Al Jihad, jumlah 1 orang
- SMU Harapan Kasih, jumlah 1 orang
- SMK PSKD, jumlah 1 orang
- SMK Tanjung, jumlah 3 orang
- SMP 54, jumlah 1 orang
- SMK AA, jumlah 1 orang
- SMK Muhammadiyah, jumlah 1 orang
- SMK Borobudur, jumlah 1 orang
- SMU 17, jumlah 2 orang
- SMK 35, jumlah 34 orang
- Non pelajar, jumlah 2 orang
Total jumlah keseluruhan berjumlah 53 orang.
"Semuanya masih kami lakukan pemeriksaan di Polsek," ujar Kanit Reskrim Polsek Tanjung Duren AKP Budi Setiadi di Mapolsek Tanjung Duren, Jakarta, Jumat (19/4/2013).
Dia menambahkan, orang tua dan guru akan dipanggil ke Mapolsek Tanjung Duren untuk membuat perjanjian agar tidak melakukan hal itu lagi. Sementara tidak ada satupun siswa yang mengaku sebagai pemilik sajam yang diperoleh dari lokasi maupun sitaan petugas.
"Mereka enggak ada yang mengaku itu sajamnya punya siapa, dan ada dua orang yang bukan pelajar," tuturnya.
Berikut nama sekolah yang siswanya diamankan Polsek Tanjung Duren:
- SMP Al Mutakin, jumlah 1 orang
- SMP Al Jihad, jumlah 1 orang
- SMU Harapan Kasih, jumlah 1 orang
- SMK PSKD, jumlah 1 orang
- SMK Tanjung, jumlah 3 orang
- SMP 54, jumlah 1 orang
- SMK AA, jumlah 1 orang
- SMK Muhammadiyah, jumlah 1 orang
- SMK Borobudur, jumlah 1 orang
- SMU 17, jumlah 2 orang
- SMK 35, jumlah 34 orang
- Non pelajar, jumlah 2 orang
Total jumlah keseluruhan berjumlah 53 orang.
(san)