Kawal UN, polisi jaga di luar sekolah
A
A
A
Sindonews.com - Petugas Polres Metro Jakarta Selatan telah mempersiapkan pengawalan dan pengamanan naskah soal Ujian Nasional tingkat SMA/MA yang akan didistribusikan di Universitas Pancasila (UP), pada Sabtu 13 April 2013, pukul 05.00 WIB.
Kabag Operasional Polres Metro Jakarta Selatan AKBP Yossie Prihambodo mengatakan, proses pengamanan naskah soal UN akan diserahkan kepada polsek-polsek di wilayah hukum Polres Metro Jakarta Selatan.
"Pasukan akan disiagakan mengawal distribusi soal-soal itu. Kita juga tempatkan sejumlah personel pada saat pendistribusian," ujar Yossie saat ditemui Sindonews, di Mapolrestro Jakarta Selatan, Jumat (12/4/2013).
Yossie melanjutkan, saat pelaksanaan UN berlangsung, petugasnya hanya akan disiagakan di luar area sekolah dengan melakukan patroli. Sedangkan di dalam sekolah hanya ada petugas pengawas internal.
"Kita tidak berjaga di dalam, tujuannya untuk mencegah efek psikologis. Takutnya, nanti siswa peserta ujian malah takut liat polisi," imbuhnya.
Kabag Operasional Polres Metro Jakarta Selatan AKBP Yossie Prihambodo mengatakan, proses pengamanan naskah soal UN akan diserahkan kepada polsek-polsek di wilayah hukum Polres Metro Jakarta Selatan.
"Pasukan akan disiagakan mengawal distribusi soal-soal itu. Kita juga tempatkan sejumlah personel pada saat pendistribusian," ujar Yossie saat ditemui Sindonews, di Mapolrestro Jakarta Selatan, Jumat (12/4/2013).
Yossie melanjutkan, saat pelaksanaan UN berlangsung, petugasnya hanya akan disiagakan di luar area sekolah dengan melakukan patroli. Sedangkan di dalam sekolah hanya ada petugas pengawas internal.
"Kita tidak berjaga di dalam, tujuannya untuk mencegah efek psikologis. Takutnya, nanti siswa peserta ujian malah takut liat polisi," imbuhnya.
(san)