Jokowi harap Jakarta jadi juara umum olahraga

Sabtu, 06 April 2013 - 13:59 WIB
Jokowi harap Jakarta...
Jokowi harap Jakarta jadi juara umum olahraga
A A A
Sindonews.com - Gubernur DKI Jakarta Joko Widodo (Jokowi), diundang Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) regional DKI untuk memberikan sambutan dalam rangka pembukaan musyawarah KONI, di Hotel Mercure, Ancol, Jakarta Utara.

Mantan Wali kota Surakarta itu mengatakan, pembinaan terhadap atlet disemua cabang olahraga harus bisa dilakukan sedini mungkin, mulai dari bawah.

"Saya ingin pertama pembinaan terhadap atlet terus dilakukan sejak dini dan dari bawah," kata Jokowi, di Hotel Mercure, Ancol, Jakarta, Sabtu (6/4/2013).

Ditambahkan dia, dengan adanya kompetisi rutin oleh KONI, dapat melahirkan bibit-bibit atlet profesional. Untuk menunjang itu, Pemprov DKI menyediakan semua fasilitas olaharga. Baik yang ada di Rawamangun, Ragunan dan Kuningan.

"Kompetisi harus rutin dan ada. Karena ini muncul dari kompetisi, fasilitas juga sudah kumplit seperti di Rawamangun, Ragunan, dan Kuningan," papar Jokowi.

Selain itu, anggaran untuk olahraga di Jakarta yang ditetapkan di APBD juga cukup besar. Sehingga tidak ada kata lain dirinya meminta agar DKI Jakarta bisa menjadi juara umum dalam event olah raga tingkat nasional.

"Begini, anggaran APBD besar, ya tidak ada kata lain untuk selalu juara umum. Permintaan saya ya itu," sambungnya.

Seperti diberitakan, hari ini KONI DKI melaksanakan rapat musyawarah untuk menentukkan langkah-langkah kerja di bidang keolahragaan di DKI Jakarta.
(san)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 2.4087 seconds (0.1#10.140)