Dinkes DKI minta warga maksimalkan fasilitas puskemas

Kamis, 07 Maret 2013 - 17:28 WIB
Dinkes DKI minta warga maksimalkan fasilitas puskemas
Dinkes DKI minta warga maksimalkan fasilitas puskemas
A A A
Sindonews.com - Kepala Dinas Kesehatan DKI Jakarta Diem Emmawati mengklaim tidak ada pasien pengguna Kartu Jakarta Sehat (KJS) rujukan puskesmas yang ditolak rumah sakit.

"Enggak ada. Sebagian yang masuk rumah sakit kemudian ditolak, karena tidak ada rujukan," ujar Emmawati kepada wartawan, di Balai Kota DKI Jakarta, Kamis (7/3/2013).

Ditambahkan dia, bagi masyarakat tidak mampu yang membutuhkan rawat inap agar menggunakan fasilitas di puskesmas. Sebab, sudah banyak puskesmas yang memiliki layanan rawat inap.

"Jadi tidak harus ujung-ujung itu pukesmas, kan kecamatan yang sudah ada rawat inap bisa digunain kenapa harus ke rumah sakit yang akhirnya penuh?" ungkapnya.

Dia juga mengingatkan, petugas puskesmas agar dapat melayani pasien dengan maksimal sehingga pasien sendiri tidak selalu harus ke rumah sakit walaupun ada puskesmas yang mampu merawatnya. Sebaliknya masyarakat harus percaya pada puskesmas.

"Saya lebih setuju gunakan puskemas tadi, kemudian preventif promotif yang kita jaga dan kita berikan pada masyarakat," terangnya.
(san)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.8265 seconds (0.1#10.140)