Jalur Puncak dialihkan ke Sukabumi dan Jonggol

Rabu, 09 Januari 2013 - 20:41 WIB
Jalur Puncak dialihkan...
Jalur Puncak dialihkan ke Sukabumi dan Jonggol
A A A
Sindonews.com - Aparat Polres Bogor menutup jalur menuju Puncak Bogor, Jawa Barat, dan mengalihkannya menuju Sukabumi. Hal itu menyusul longsornya tanah di kawasan Bukit Indah, Jalan Raya Cipanas.

Penutupan dilakukan mulai dari Pos Satu Bandung Ciawi, Bogor. Untuk arus yang hendak ke Cianjur dan Bandung, dialihkan ke jalur Sukabumi dan Jalan Raya Cileungsi Jonggol.

Penutupan dilakukan setelah tanah longsor menutupi semua bahu jalan sehingga dua arus di lokasi longsor tidak bisa dilalui.

Menurut kasat penutupan dilakukan hingga material tanah yang menutupi jalan berhasil di evakuasi. Namun diperlukan waktu yang cukup lama.

Seperti diberitakan sebelumnya, Jalur Cipanas-Ciawi terputus oleh longsor yang terjadi di kawasan Bukit Indah, Jalan Raya Cipanas. Longsor diakibatkan hujan deras dan angin kencang yang melanda kawasan itu.
(san)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.8704 seconds (0.1#10.140)