Timses Foke laporkan motto Hendardji ke Panswalu DKI
A
A
A
Sindonews.com - Tim Sukses (Timse) Fauzi Bowo (Foke)-Narchrowi Ramli (Nara) keberatan atas slogan atau motto yang diusung pasangan Hendardji Soepandji-A Riza Patria.
Meskipun pasangan Hendardji-A Riza membantah motto itu sebagai sindiran, namun tim Foke-Nara cukup tersinggung dengan kalimat "Jakarta jangan lagi Berkumis' yang berarti Berantakan, Kumuh dan Miskin itu.
"Sesuai dengan rapat awal dengan KPU DKI, tidak ada hal-hal yang menyinggung antara salah satu cagub kepada cagub lainnya. Tapi tulisan yang dipajang oleh pasangan Hendardji-A Riza terang-terangan terkait dengan sosok kandidat, secara simbolik menunjukan kumis, itu jelas," ujar Khairul salah seorang anggota Timses Foke-Nachrowi, kepada wartawan di acara Gebyar Pilgub DKI Jakarta lapangan D Senayan, Jakarta, Minggu (27/5/2012).
Menurut Khairul, sebagai timses pihaknya hanya ingin memberitahu agar kampanye dilakukan secara santun, baik dan sehat. Karena itu, timses telah melaporkan motto itu kepada KPU DKI dan juga Panwaslu DKI.
"Selama omongan itu disampaikan antar pendukung tidak masalah, bukan secara resmi," pungkasnya.(lin)
Meskipun pasangan Hendardji-A Riza membantah motto itu sebagai sindiran, namun tim Foke-Nara cukup tersinggung dengan kalimat "Jakarta jangan lagi Berkumis' yang berarti Berantakan, Kumuh dan Miskin itu.
"Sesuai dengan rapat awal dengan KPU DKI, tidak ada hal-hal yang menyinggung antara salah satu cagub kepada cagub lainnya. Tapi tulisan yang dipajang oleh pasangan Hendardji-A Riza terang-terangan terkait dengan sosok kandidat, secara simbolik menunjukan kumis, itu jelas," ujar Khairul salah seorang anggota Timses Foke-Nachrowi, kepada wartawan di acara Gebyar Pilgub DKI Jakarta lapangan D Senayan, Jakarta, Minggu (27/5/2012).
Menurut Khairul, sebagai timses pihaknya hanya ingin memberitahu agar kampanye dilakukan secara santun, baik dan sehat. Karena itu, timses telah melaporkan motto itu kepada KPU DKI dan juga Panwaslu DKI.
"Selama omongan itu disampaikan antar pendukung tidak masalah, bukan secara resmi," pungkasnya.(lin)
()