Medan sulit, black box tak mudah ditemukan

Senin, 14 Mei 2012 - 11:32 WIB
Medan sulit, black box...
Medan sulit, black box tak mudah ditemukan
A A A
Sindonews.com - Hingga saat ini Komite Nasional Keselamatan Transportasi (KNKT) belum juga menemukan black box pesawat Sukhoi Superjet 100 yang jatuh di Gunung Salak. KNKT beralasan medan yang berat menyulitkan pihaknya untuk memperoleh benda yang berwarna oranye tersebut.

Sejauh ini KNKT mengaku telah berusaha keras menemukan benda yang diperkirakan akan mengungkap penyebab jatuhnya pesawat komersil buatan Rusia ini. Seperti disebutkan KNKT, black box berada di dasar jurang.

“Biar dunia tahu bukan karena kita tidak mempunyai kemampuan, tapi karena medan yang kita tempuh itu sangat sulit untuk menemukan black box,“ ujar Ketua Komite Nasional Keselamatan Transportasi (KNKT) Tatang Kurniadi kepada wartawan di Posko Cijeruk, Bogor, Jawa Barat, Senin 14/5/2012.

Tatang juga berusaha menepis info yang beredar bahwa black box tersebut sebenarnya telah ditemukan dan telah diserahkan kepada pihak KNKT. “Info itu tidak benar sama sekali. Kami sampai saat ini belum menerima black box dari tim evakuasi,“ bantahnya.

“Selain mencari black box, kami juga fokus untuk melakukan evakuasi terhadap korban. Tapi kami optimis black box tersebut pasti bisa ditemukan,“ tukasnya.

Untuk mencari black box ini, KNKT tidak bekerja sendiri. Selain dibantu tim SAR gabungan, puluhan orang dari tim Sukhoi Rusia juga datang untuk membantu. Tidak hanya membawa diri saja, tim dari Rusia ini juga membawa peralatan lengkap, hingga helikopter sendiri. (wbs)
()
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.0529 seconds (0.1#10.140)