Golkar bingung, pilih Ical atau JK

Senin, 09 April 2012 - 11:59 WIB
Golkar bingung, pilih...
Golkar bingung, pilih Ical atau JK
A A A
Sindonews.com - Aburizal Bakrie (Ical) dan Jusuf Kalla (JK) ternyata memiliki popularitas sama dan layak dijagokan sebagai calon presiden (capres) 2014 mendatang. Tak pelak, apabila kemudian Partai Golkar menjadi bimbang untuk memilih siapa yang lebih layak dari kedua orang itu untuk dicapreskan.

Menanggapi kondisi itu, Wakil Ketua Umum Partai Golkar Agung Laksono mengatakan, pihaknya belum menentukan secara pasti siapa capres dari Golkar nanti.

"Kami belum bisa mengetahui persis," ujar Agung saat ditemui di Kantor Presiden Jalan Medan Merdeka Utara, Jakarta, Senin (9/4/2012).

Namun, menurut Menteri Koordinator Bidang Kesejahteraan Rakyat (Menkokesra) ini kecenderungan dukungan DPP Golkar di tingkat Kabupaten/Kota mengarah kepada Ical.

"Tapi trennya mengarah ke Aburizal Bakrie, karena target dukungan (yang sudah dicapai) lebih dari dua per tiga," tutur mantan Ketua DPR ini.

Namun demikian, kata Agung, dia tidak bisa memprediksi siapa yang akan menang dalam memperebutkan capres tunggal dari partai berlambang pohon beringin tersebut kendati mayoritas dukungan mengarah ke Ketua Umumnya.

"Keputusan dari Rapimnas (Rapat Pimpinan Nasional) saya belum bisa mengatakan seperti apa," katanya.(lin)
()
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.8439 seconds (0.1#10.140)