Buruh ajak DPRD tolak kenaikan BBM

Kamis, 15 Maret 2012 - 14:22 WIB
Buruh ajak DPRD tolak...
Buruh ajak DPRD tolak kenaikan BBM
A A A
Sindonews.com - Buruh melakukan aksi demo di depan kantor DPRD Kabupaten Tangerang, buruh meminta anggota Dewan satu suara dengan buruh melakukan penolakan terhadap rencana pemerintah menaikan harga Bahan Bakar Minyak (BBM) yang akan dilakukan bulan April.

Buruh datang dengan aksi konvoi sepeda motor lalu melakukan orasi di depan kantor DPRD hingga akhirnya beberapa orang perwakilan buruh diterima DPRD.

"Pertamina adalah simbol keserakahan, simbol kekuatan modal serta simbol korupsi. Kenaikan BBM dimaksudkan untuk membuat gendut orang-orang di dalamnya, sedangkan rakyat tetap saja sengsara," kata kordinator aksi, Koswara, di Gedung DPRD Tangerang, Kamis (15/3/2012).

Koswara menegaskan bahwa sudah seharusnya DPRD dan Bupati mendukung pergerakan penolakan kenaikan BBM, karena DPRD adalah wakil rakyat yang dipilih oleh rakyat dengan maksud melindungi rakyat.

Sebelumnya diberitakan, buruh mulai melakukan aksi sejak pukul 10.00 WIB dengan melakukan konvoi dari wilayah Curug hingga Pusat Pemerintahan Tangerang. Mereka sempat menyambangi beberapa SPBU yang ditemui dan melakukan aksinya di sana. (wbs)

()
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.6944 seconds (0.1#10.140)