Golkar resmi usung Alex Noerdin

Kamis, 08 Maret 2012 - 05:51 WIB
Golkar resmi usung Alex Noerdin
Golkar resmi usung Alex Noerdin
A A A
Sindonews.com - Partai Golkar resmi mengusung Gubernur Sumatera Selatan Alex Noerdin untuk maju sebagai calon Gubernur DKI Jakarta 2012.

"Kami resmi usung Alex jadi Cagub Golkar," kata Priya di Kantor DPD DKI Jakarta, Cikini, Jakarta Pusat, Rabu (7/3/2012).

Menurut Priya, pihaknya akan mengumumkan pencalonan tersebut besok, usai rapat DPP Partai Golkar. Untuk mengusung Alex Noerdin maju, Golkar juga berkoalisi dengan PPP dan PDS.

"Mungkin besok Kamis. Tergantung DPP. Tapi mungkin, kami sepakat Pak Alex Noerdin untuk jadi. Calon dari Golkar cuma satu, Alex saja. Kalau untuk Wakil Gubernur, mungkin dari partai lain," pungkasnya.

Sementara itu, Alex Noerdin dalam janjinya, sesumbar akan membuat Jakarta bebas macet dan banjir dalam waktu tiga tahun. "Ini bukan sekadar janji. Saya sudah pelajari seluruh studi tentang Jakarta dalam dua bulan ini," ujar Alex.

Penyebab kemacetan Jakarta menurut Alex adalah pergeseran penggunaan kendaraan umum ke kendaraan pribadi. " Di Jakarta ada 18,7 juta manusia dalam sehari. Pertumbuhan jalan tak seimbang dengan pertumbuhan kendaraan. Hanya 0,01 persen pertumbuhan jalan," ujarnya.

Salah satu solusinya adalah melakukan penataan angkutan umum dan penataan ruang di Jakarta. "Saya hanya minta waktu satu tahun untuk membuat Jakarta menjadi aman. Masalah sosial di Jakarta ada urbanisasi dan kemiskinan. Kalau masih ada anak jalanan, kepala dinas sosial harus diganti. Sangat memalukan masih ada anjal di jalan protokol mengemis menghadang mobil," tegasnya. (san)
()
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.6905 seconds (0.1#10.140)