Summarecon Mall diancam bom

Rabu, 29 Februari 2012 - 15:24 WIB
Summarecon Mall diancam...
Summarecon Mall diancam bom
A A A
Sindonews.com - Tim Gegana Polda Metro Jaya melakukan penyisiran di pusat perbelanjaan Summarecon Mall Serpong (SMS) setelah mendapat ancaman bom. Penyisiran dilakukan setelah adanya ancaman bom yang diterima Polda Metro Jaya melalui telepon.

"Kami mendapat informasi dari Polda bahwa ada telepon dari orang tak dikenal pagi tadi yang masuk ke Polda. Orang tersebut mengatakan ada bom di SMS," kata Kapolresta Tangerang Kabupaten Kombes Pol Bambang Priyo Andogo di Mapolda Metro Jaya, Jakarta, Rabu (29/2/2012).

Dari informasi itu akhirnya petugas Polresta bersama-sama dengan Tim Gegana Polda Metro Jaya diterjunkan ke lokasi. Beberapa titik mal disisir oleh tim, namun tidak ditemukan bahan peledak.

"Bersama-sama sudah dilakukan penyisiran dan syukurlah hasilnya nihil," jelas Bambang.

Sementara itu Humas SMS, Zora Fitria Sari melalui Blackberry Messengernya membenarkan adanya ancaman bom tersebut. "Iya, ada terornya tadi pagi ke Polda. Tapi sudah ditangani pihak kepolisian," ujar Zora.(azh)

()
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.7222 seconds (0.1#10.140)