Penuh paku, pohon cepat tumbang

Senin, 06 Februari 2012 - 09:21 WIB
Penuh paku, pohon cepat tumbang
Penuh paku, pohon cepat tumbang
A A A
Sindonews.com - Pohon-pohon di Jakarta sering dijadikan tempat favorit untuk memasang poster, brosur, dan gantungan lampu. Padahal, banyaknya paku yang menancap membuat pohon mudah keropos.

Ketika tersapu angin, pohon tersebut bisa tumbang. Kepala Dinas Pertamanan dan Pemakaman DKI Jakarta Catharina Suryowati menambahkan, pengawasan terhadap pohon besar di jalur hijau dilakukan secara rutin. Saat ini jajarannya memiliki sekitar 200 petugas untuk mengawasi pohon-pohon besar di jalur hijau. Salah satu tugasnya untuk membongkar tempelantempelan yang terdapat di batang pohon besar tersebut.

”Petugas ini termasuk juga di TPU (tempat pemakaman umum),” kata Catharina menjelaskan kemarin.

Selain itu, melakukan penanaman kembali setiap pohon tumbang. Begitu juga dengan pohon yang ditebang, karena rawan tumbang. Penggantiannya dilakukan dengan cara setiap satu pohon tumbang atau ditebang, maka pohon penggantinya sebanyak 10 batang pohon lainnya.

”Setiap pohon tumbang itu selalu diganti, dan ditanami lagi di lokasi yang sama,”ujarnya.

Catharina menyebutkan, penanaman pohon pengganti dilakukan di seluruh wilayah DKI Jakarta. Fungsi pohon ini selain mengganti pohon lama, juga untuk menambah penghijauan di Jakarta. Menurutnya, upaya meminimalisasi pohon tumbang dilakukan dengan cara penopingan atau pemangkasan pohon- pohon besar.

Saat ini di Jakarta tercatat terdapat 4,5 juta pohon. Namun, baru sekitar 80.000 pohon yang diteliti tingkat kerawanannya. Sekitar 30 persen dinyatakan rawan tumbang.

”Pemangkasan ini kita mengalami kendala dengan alat. Apalagi jika pohonnya besar, karena mobil tangga yang kita miliki hanya dua unit saja. Sementara pohon yang harus ditoping cukup banyak. Begitu juga dengan waktu hanya dapat dilakukan pada akhir pekan. Pada hari kerja dikhawatirkan mengganggu kelancaran arus lalu lintas. Maka kerjakan pada Sabtu dan Minggu saja,” ujarnya.

Catharina melanjutkan, selama Januari 2012, akibat hujan lebat dan badai sebanyak 204 pohon tumbang dan 302 pohon sempal. Perinciannya terdapat di Jakarta Pusat 247 pohon sempal, 106 pohon tumbang, Jakarta Utara 15 pohon sempal, 29 pohon tumbang, di Jakarta Barat 20 pohon sempal, 33 pohon tumbang, di Jakarta Selatan 12 pohon sempal,26 pohon tumbang, dan Jakarta Timur delapan pohon sempal, 10 pohon tumbang. Adapun korban jiwa akibat pohon tumbang ini tiga orang tewas.

Kepala Bidang Jalur Hijau Dinas Pertamanan dan Pemakaman DKI Jakarta Linda Mulyani mengatakan, pembersihan terhadap pohon selalu dilakukan agar tidak membahayakan pengguna jalan. ”Kita selalu berusaha menertibkan pohon-pohon yang ditancapi paku,” ungkapnya.

Terhadap pohon yang sudah rimbun dan rawan terhadap keselamatan warga,kata Linda, pohon tersebut dipangkas.(azh)
()
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.6778 seconds (0.1#10.140)