Pemeriksaan kejiwaan Afriyani tak pengaruhi BAP

Kamis, 02 Februari 2012 - 15:09 WIB
Pemeriksaan kejiwaan Afriyani tak pengaruhi BAP
Pemeriksaan kejiwaan Afriyani tak pengaruhi BAP
A A A
Sindonews.com - Pihak kepolisian Polda Metro Jaya mengatakan pemeriksaan kejiwaan Afriyani serta rekannya tidak akan mempengaruhi Berkas Acara Pemeriksaan (BAP) yang hingga kini hampir selesai.

Tes kejiwaan ini akan dilakukan oleh tim dari Badan Narkotika Nasional (BNN), Rumah Sakit Ketergantungan Obat (RSKO) serta Bidokes Polda Metro Jaya.

Juru Bicara Polda Metro Jaya, KombesPol Rikwanto menuturkan, pemeriksaan yang direncanakan akan berlangsung selama empat hari tersebut tidak akan mempengaruhi berkas perkara yang sudah hampir rampung tersebut.

"Ini merupakan kelengkapan dari berkas pekara dan mendukung kesempurnaan dari berkas perkara. Hasilnya bisa mendukung untuk penuntutan," ujar Rikwanto kepada wartawan di Mapolda Metro Jaya, Kamis (2/2/2012).

Dia menambahkan, fungsi dari pemeriksaan kejiwaan yang dilaksanakan oleh Afriyani dan ketiga rekan lainnya bisa juga lebih menegaskan penggunaan pasal pembunuhan yang sudah dituduhkan pihak kepolisian kepada Afriani Susanti.

"Semua pasal yang kita tuntutkan ke tersangka ini kan harus sempurna, tentunya kesempurnaan itu harus apa yang kita lakukan saat ini," tambahnya.(azh)
()
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.2711 seconds (0.1#10.140)