Stadium Club tempat Afriyani mabuk diselidiki

Selasa, 24 Januari 2012 - 16:19 WIB
Stadium Club tempat...
Stadium Club tempat Afriyani mabuk diselidiki
A A A
Sindonews.com - Penggunaan narkoba oleh empat tersangka kasus Xenia maut mendorong pihak kepolisian untuk meningkatkan pengawasan peredaran barang haram ini di tempat-tempat hiburan. Bahkan Stadium Club, tempat Afriyani mabuk juga akan diselidiki.

Direktur Reserse Narkoba Polda Metro Jaya Komisaris Besar Polisi Nugroho Aji mengaku tidak mengalami kesulitan dalam mengatasi peredaran narkoba di tempat-tempat hiburan. Dia bahkan mengklaim telah mendapatkan hasil cukup besar dalam penanganan kasus narkoba.

"Kami akan semakin menggalakan dan meminimalisasi peredaran narkoba di Metro Jaya, khusunya tempat-tempat hiburan dan kemungkinan tempat lainnya yang menjadi peredaran narkoba," ucapnya di Mapolda Metro Jaya, Jakarta, Selasa (24/1/2012).

NUgroho juga berjanji akan menyelidiki peredaran narkoba di diskotek Stadium Club, Jalan Hayam Wuruk 111, Blok FF-JJ, Jakarta Barat, tempat Afriyani dan kawan-kawan mengkonsumsi narkoba jenis ekstasi.

"Kami kembangkan nanti, mereka beli di mana, mengonsumsi di mana. Nanti akan dilakukan penyelidikan lanjutan. Penjualnya akan saya cari, tentunya," jelasnya.

Seperti diberitakan sebelumnya, empat pelaku kasus Xenia maut dalam pemeriksaannya mengaku baru dua kali mengonsumsi narkoba dan minuman keras. Namun polisi tidak percaya begitu saja dan terus melakukan penyelidikan.

"Mereka mengaku baru dua kali memakai narkoba dan juga minum-minuman beralkohol. Tapi kami tidak mau percaya begitu saja dan kami akan terus melakukan pemeriksaan. Ketiga temannya pun mengakui kemungkinan mereka junkie (pecandu)," ujar Nugroho. (wbs)
()
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.0340 seconds (0.1#10.140)