Imlek bagian ritual bangsa Indonesia

Sabtu, 21 Januari 2012 - 17:44 WIB
Imlek bagian ritual...
Imlek bagian ritual bangsa Indonesia
A A A
Sindonews.com - Mantan Dubes RI di Cina Mayjend TNI Purnawirawan Sudrajat mengatakan, Imlek merupakan bagian ritual bangsa Indonesia.

"Imlek ini sama dengan tahun baru 1 Januari, sama dengan 1 Syuro, dan ini sama seperti perayaan Lebaran setelah puasa," ujarnya dalam diskusi "Imlek dan kiprah Tionghoa kini" di Warung Daun, Jalan Cikini Raya No.26, Jakarta, Sabtu (21/1/2012).

Ditambahkan dia, perayaan Imlek datangnya dari Cina, digelorakan setiap menghadapi musim tanam. "Hari Imlek ini tidak usah dipertanyakan lagi idenya siapa. Toh kita juga menikmati hiburan juga," ungkapnya.

Semangat Imlek, tambah dia, harus menjadi daya dorong untuk menumbuhkan ekonomi yang lebih baik lagi. "Kita lihat yang main Barongsai saat ini, banyak juga dari orang Jawanya," tuturnya.

Intinya, sambung dia, Imlek ini momen untuk meningkatkan kesejahteraan dan tentunya bagian dari kekayaan bhineka tunggal ika Indonesia. "Dan semoga kita bisa menikmati ini bersama," imbuhnya.

Di Tiongkok, adat dan tradisi wilayah yang berkaitan dengan perayaan tahun baru Imlek sangat beragam. Namun, kesemuanya banyak berbagi tema umum seperti perjamuan makan malam pada malam tahun baru, serta penyulutan kembang api.

Meskipun penanggalan Imlek secara tradisional tidak menggunakan nomor tahun malar, penanggalan Tionghoa di luar Tiongkok seringkali dinomori dari pemerintahan Huangdi.

Setidaknya sekarang ada tiga tahun berangka 1 yang digunakan oleh berbagai ahli, sehingga pada tahun 2009 masehi "Tahun Tionghoa" dapat pada tahun 4707, 4706, atau 4646. (san)
()
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.0700 seconds (0.1#10.140)