Antisipasi banjir, pemprov perbanyak tanggul dan waduk

Sabtu, 21 Januari 2012 - 11:11 WIB
Antisipasi banjir, pemprov...
Antisipasi banjir, pemprov perbanyak tanggul dan waduk
A A A
Sindonews.com - Siklus banjir lima tahunan mengancam Jakarta. Pemerintah Provinsi (Pemprov) DKI Jakarta-pun sudah mempersiapkan antisipasi upaya penanggulangan bencana tersebut.

Kepala Dinas Pekerjaan Umum DKI Jakarta, Ery Baskoro mengatakan, pihaknya telah melakukan pengerukan sungai di beberapa lokasi. Bahkan, program pengerukan telah dilaksanakan sejak 2008-2009.

"Pengerukan kami lakukan secara periodik, awal tahun ini akan kita mulai lagi pengerukan," kata Ery di Balaikota Jakarta, Jalan Kebonsirih, Jakarta Pusat, belum lama ini.

Langkah lain mengatasi banjir, lanjut Ery, menggunakan pompa untuk menyedot genangan air di sepanjang jalan arteri dan jalan Rasuna Said.

Menurut Ery, pompa cukup efektif untuk mengeringkan jalan dari genangan air akibat banjir. Tahun 2010 pihaknya berhasil mengatasi banjir di 35 titik genangan air, tahun 2011 sekira 80 titik.

Mengingat akan pentingnya pompa, maka perbaikan maupun pergantian pompa baik yang berada di underpass maupun waduk harus terus dilakukan rutin. Ini juga bisa mengatisipasi kerusakan. Sampah juga menjadi penyebab munculnya masalah pada pompa saat digunakan.

"Kalau sampah tersangkut baling-baling, itu jadi masalah, maka harus sering-sering dibersihkan dan dirawat," tukasnya.

Pembangunan waduk retensi dipersiapkan menampung limpahan air sehingga tidak terjadi banjir. "Fungsi dari waduk ini sebagai kendali banjir. Air hujan sebagian ditampung di hulu (upstream)," katanya.

Beberapa tanggul untuk mengatasi rob sudah dibangun di beberapa tempat sejak 2008, antara lain di Muara, Cilincing dan Marunda. (lin)
()
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.5170 seconds (0.1#10.140)