Pilkada Bekasi pakai sistem coblos

Selasa, 17 Januari 2012 - 11:02 WIB
Pilkada Bekasi pakai sistem coblos
Pilkada Bekasi pakai sistem coblos
A A A
Sindonews.com - Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Bekasi akan memberikan sosialisasi mengenai tata cara pemilihan dan simulasi pemungutan suara kepada masyarakat. Bekasi akan kembali menggunakan sistem coblos, bukan centang seperti yang sudah berlaku sejak pemilihan terakhir.

"Pilkada Bekasi akan memakai sistem, coblos bukan conteng," kata Komisioner KPU Kabupaten Bekasi bidang Sosialisasi Rahmat Nuryono, di Kantor KPU Kabupaten Bekasi di Desa Kedung Waringin, Selasa (17/1/2012).

Penggunaan sistem coblos, menurutnya, bertujuan untuk menghindari kebingungan calon pemilih waktu pemungutan suara Pilkada Bekasi.

Selain itu, KPU Kabupaten Bekasi juga akan fokus memperkenalkan calon Bupati dan wakil Bupati Bekasi ke masyarakat dalam kegiatan mitra sosialisasi yang dilakukan Januari-Februari 2012. Kegiatan mitra sosialisasi tahap 2 bekerjasama dengan 10 Lembaga swadaya Masyarakat (LSM).

“Memperkenalkan pasangan calon tersebut dalam arti KPU akan mengenalkan seluas mungkin kepada masyarakat mengenai profil pasangan calon berupa visi misi dan program-program calon bupati yang nantinya akan diimplementasikan apabila terpilih menjadi Bupati dan Wakil Bupati Periode 2012- 2017," tutur Rahmat.

Kegiatan sosialisasi untuk meningkatkan kesadaran pemilih juga akan dilakukan melalui sosialisasi dengan menggunakan tatap muka maupun sosialisasi dengan media massa. Khusus untuk pengenalan tiga pasangan Calon Bupati dan Wakil Bupati Bekasi juga akan menggunakan booklet untuk merangkum Visi dan misi mereka.

"Tujuannya agar masyarakat mengetahui jejak rekam dari calon pemimpin Bekasi di masa mendatang dan menigkatkan kesadaran masyarakat untuk berpatisipasi aktif dalam kegiatan Pemilukada," pungkasnya (wbs)
()
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.4868 seconds (0.1#10.140)