Foke minta Jakut disterilisasi

Senin, 09 Januari 2012 - 12:29 WIB
Foke minta Jakut disterilisasi
Foke minta Jakut disterilisasi
A A A
Sindonews.com - Flu burung sekarang tengah menjadi ancaman warga Jakarta. Ini, menyusul meninggalnya Puguh Dwiyanto (23) warga Jakarta Utara, pada Minggu 8 Januari yang diduga kuat akibat flu burung.

Tak mau menanggung resiko lebih besar lagi, Gubernur DKI Jakarta Fauzi Bowo dengan sigap turun tangan. Dia meminta agar Dinas Kesehatan DKI mengevaluasi terhadap kasus itu.

Menurutnya, penanganan kasus itu tampaknya menemui kendala atau tak berjalan sebagaimana mestinya. Selama ini, berdasar standar opersional prosedur (SOP) tiap orang yang diduga flu burung dirujuk ke Rumah Sakit Persahabatan dan Rumah Sakit Sulianto Saroso, namun agaknya dalam kasus itu belum sempat dirujuk ke RS yang khusus menangani flu burung.

"Berdasar SOP, untuk rujukan penanganan flu burung itu di RS Persahaatan dan RS Sulianto Saroso, jadi mungkin itu tidak bisa difungsikan," kata pria yang akrab dengan sapaan Foke itu kepada wartawan di Gedung Balai Kota, Jalan Medan Merdeka Selatan, Jakarta Pusat, Senin (9/1/2011).

Dinas Kesehatan dalam persoalan ini, kata Foke, harus segera mengkaji untuk memastikan apakah benar warga Jakarta meninggal karena flu burung. Jika memang ditemukan benar positif terjangkit flu burung, maka konsekuensinya, harus ada tindakan di lapangan.

"Setidaknya pada radius tertentu saat itu juga harus dilakukan pengamanan, terutama hewan dan satwa unggan yang ada di sekitar daerah itu," ujarnya.

Kata Foke, Dinas Kesehatan dan Dinas Pertanian harus segera mengambil tindakan sterilisasi lokasi.

Sejauh ini, berdasar laporan, sudah dilakukan pemeriksaan terhadap keluarga dan penduduk sekitar yang pernah kontak dengan almarhum. Tapi demikian, Foke tetap menyayangkan kejadian itu sampai memakan korban jiwa.

Semenatara itu, adik korban yang diduga terserang flu burung sudah ditangani oleh Dinas Kesehatan. Rencananya akan dipindahkan dari Rumah Sakit Gatot Subroto ke Rumah Sakit khusus menangani flu burung.

Dia mengimbau kepada masyaraka DKI Jakarta untuk tetap tenang dan terus mengikuti instruksi pemerintah. Hal itu dilakukan untuk mengurangi dampak flu burung tersebut. Imbauan sudah disebar ke aparat terkait. (lin)
()
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.6404 seconds (0.1#10.140)