Banjir di Tol Tangerang dan Dalam Kota, Jasa Marga Lakukan Pengalihan Arus

Kamis, 02 Januari 2020 - 10:53 WIB
Banjir di Tol Tangerang...
Banjir di Tol Tangerang dan Dalam Kota, Jasa Marga Lakukan Pengalihan Arus
A A A
JAKARTA - PT Jasa Marga selaku pengelola tol dalam kota menyebutkan, hingga saat ini genangan air masih terjadi di beberapa ruas Jalan Tol Dalam Kota Jakarta. Kondisi hampir sama juga terlihat di tol Jakarta-Tangerang.

"Jalan Tol Jakarta-Tangerang, saat ini di Km 03+900 – Km 04+400 di kedua arah baik arah Tangerang maupun arah Jakarta terdapat genangan air setinggi 40-50 cm," ujarnya pada wartawan, Kamis (2/1/2020).

Menurutnya, saat ini di kedua arah, baik dari arah Jalan Tol Dalam Kota Jakarta (Simpang Tomang) yang menuju Tangerang maupun pengguna jalan dari arah Tangerang yang menuju Jalan Tol Dalam Kota Jakarta (Simpang Tomang) untuk sementara ditutup. Kendaraan dialihkan melalui Jalan Tol JORR, baik Jalan Tol JORR W1 untuk yang ke arah Bandara maupun JORR W2 untuk ke arah Jakarta.

"Jalan Tol Dalam Kota Jakarta, Simpang Susun Cawang terdapat genangan di terowongan Cawang ke arah Jalan Tol Jagorawi. Kendaraan dari arah Cawang dialihkan ke Tanjung Priok," tuturnya. (Baca Juga: Banjir Besar Awal Tahun 2020, BNPB Sebut 16 Orang Meninggal Dunia)

Lalu, Simpang Susun Cawang terdapat genangan di terowongan Cawang ke arah Tanjung Priok (Jalan Tol Wiyoto Wiyono). Kendaraan dari arah Bekasi menuju Tanjung Priok dialihkan ke Jalan Tol Dalam Kota. Jasa Marga memohon maaf atas ketidaknyamanan pengguna jalan akibat hal ini.
(ysw)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.2318 seconds (0.1#10.140)