Kasus Satpam Pukul Pasien RSJ Grogol Berujung Damai

Kamis, 12 Desember 2019 - 14:05 WIB
Kasus Satpam Pukul Pasien...
Kasus Satpam Pukul Pasien RSJ Grogol Berujung Damai
A A A
JAKARTA - Kasus dugaan pemukulan yang dilakukan seorang satpam berinisial HK terhadap salah satu pasien Rumah Sakit Jiwa (RSJ) Dr Soeharto Heerdjan, Grogol, Jakarta Barat, bernama Fiki (30), berakhir damai.

Kanit Reskrim Polsek Tanjung Duren, AKP M Mubarak, mengatakan, kedua pihak, baik keluarga korban maupun satpam, sepakat berdamai alias tidak melanjutkannya ke ranah hukum. Pihak keluarga korban juga tidak bersedia membuat laporan polisi.

"Sudah ada surat pernyataan damai juga di atas materai," ujarnya saat dikonfirmasi, Kamis (12/12/2019). (Baca juga: Viral Pasien RSJ Dipukul Satpam, Pelaku: Dia yang Nyikut Duluan)

Sebelum damai, polisi sempat memeriksa satpam berinisial HK itu dan sejauh ini cukup kooperatif saat dimintai keterangannya. Namun, Mubarak tidak merinci alasan HK menganiaya korban.

"Sudah kita panggil, pemeriksaan dari siang sampai malam ya, untuk dimintai klarifikasi dan dia menjawabnya dengan baik," pungkasnya. (Baca juga: Polisi Tetapkan Satpam Pemukul Pasien RSJ Grogol Jadi Tersangka)

Diketahui, sebelumnya beredar video di media sosial memperlihatkan seorang pria diamankan oleh petugas keamanan. Di video tersebut pasien mengenakan baju lengan panjang berwarna hijau dan celana biru diamankan dengan sedikit tindakan kekerasan.

Dalam unggahan akun Instagram @makassar_iinfo, pria yang duduk dikursi disebut kabur dari rumah sakit. Kejadian itu disebut terjadi di kawasan Grogol, Jakarta Barat. "Sedih, diduga tidak bisa membayar tagihan, pasien ini kabur dari rumah sakit. Mirisnya lagi, pria yang berpakaian security lakukan kekerasan (10/12/2019)," tulis akun Instagram tersebut.

Usut punya usut, kejadian itu berlangsung di pinggir Jalan Kyai Tapa, Grogol Petamburan, Jakarta Barat, Selasa (10/12/2019) pagi. Pria yang melakukan pemukulan diketahui merupakan satpam)di RSJ Dr Soeharto Heerdjan, Grogol Petamburan, Jakarta Barat.
(thm)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.8691 seconds (0.1#10.140)