Kejagung Sosialisasikan Rekrutmen CPNS 2019 di CFD

Minggu, 10 November 2019 - 16:26 WIB
Kejagung Sosialisasikan...
Kejagung Sosialisasikan Rekrutmen CPNS 2019 di CFD
A A A
JAKARTA - Kejaksaan Agung (Kejagung) RI melakukan sosialiasi rekrutmen Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) 2019 di kawasan Car Free Day (CFD), Jalan Sudirman, Jakarta, Minggu (10/11/2019) pagi tadi. Sosialisasi dilakukan sebagai upaya jemput bola pada masyarakat.

Kepala Biro Kepegawaian Kejagung RI, Katarina Endang Sarwestri mengatakan, pendaftaran CPNS 2019 tersebut akan dibuka online secara serentak di semua wilayah Indonesia mulai Senin, 11 November 2019 esok hingga Senin, 25 November 2019. Pasca pendaftaran, seleksi CPNS 2019 pun akan dilakukan pada bulan Februari dan Maret 2020 mendatang.

"Sosialisasi ini dilakukan sebagai upaya jemput bola menginformasikan pada masyarakat secara luas untuk memanfaatkan kesempatan ini dengan mendaftar sebagai calon pegawai negeri sipil, khususnya di Kejaksaan Agung RI," ujarnya di lokasi.

Menurutnya, sosialisasi itu dilakukan mengingat Kejaksaan Agung RI membutuhkan ribuan formasi, misalnya saja untuk lulusan SMA/SMU/SMK sederajat.
"Kita membutuhkan 5.203 formasi, untuk SMA saja kita membutuhkan 2.000 formasi, sedangkan jaksa ahli pratama 986 formasi," tuturnya.

Dia menambahkan, rekrutmen tersebut terbuka untuk semua lapisan masyarakat di berbagai wilayah di Indonesia, baik yang ada di Jakarta maupun di daerah lainnya yang ada di Indonedia. Masyarakay yang hendak melakukan pendaftaran CPNS 2019 di Kejaksaan bisa mengaksesnya melalui laman resmi di http://rekrutmen.kejaksaan.go.id/ atau http://biropeg.kejaksaan.go.id/ dan http://sscasn.bkn.go.id/.

"Sekali lagi kami beritahukan pada semua masyarakat Indonesia bahwa kita sedang rekrutmen calon-calon pegawai negeri kejaksaan, rekrutmen tak dipungut biaya apapun, melalui sistem online. Semakin banyak yang mendaftar semakin terbuka peluangnya," katanya.
(maf)
Copyright © 2025 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.1217 seconds (0.1#10.140)